Categories: Dewantara

Aniaya Adik Iparnya, Seorang Pria Ditangkap Polisi

LHOKSEUMAWE-  Personel Polsek Dewantara berhasil menangkap  YE, (33), asal Alue Liem, Blang Mangat di Desa Gelumpang Sulu Barat,  Dewantara,  Aceh Utara.” Selasa (8/8/2017) sekitar pukul 15.00 WIB

Tersangka  diduga melakukan penganiayaan terhadap Edi (31), asal Gelumpang Sulu Barat,  Dewantara yang tak lain adalah adik iparnya sendiri.

Kapolres Lhokseumawe AKBP Hendri Budiman S. Ik, MH, melalui Kapolsek Dewantara AKP Erfansyah Putra membenarkan  bahwa YE telah diamankan di Mapolsek.

YE (33)  diamankan setelah korban membuat laporan di Mapolsek dan langsung dilakulan pengembangan oleh petugas.” ujarnya Selasa Malam (8/8/2017)

AKP Erfansyah menjelaskan, kejadian itu bermula pada hari Senin (07/8 2017) sekitar pukul 21.00 wib, korban datang ke rumah pelaku untuk mencarinya dengan tujuan ingin menanyakan langsung apa sebab pelaku memaki ayah kandung korban (mertua pelaku-red). Namun mengetahui korban ingin mencari dirinya, si pelaku saat itu langsung mengambil parang dan sepotong kayu.

Si pelaku keluar dari rumah. Sementara korban mencari keberadaan pelaku yang akhirnya bertemu  di Meunasah Gelumpang Sulu Barat.  Terjadilah cek cok mulut diantara kedua nya sehingga pelaku menganiaya korban dengan menebas sebanyak 1 kali mengenai tangan kiri dan 1 kali mengenai bagian kaki korban. Setelah melakukan aksinya pelaku langsung melarikan diri.”ungkapnya

Saat ini untuk korban sendiri sudah di bawa ke Puskesmas untuk di Visum sementara pelaku harus bertanggung jawab atas perbuatannya,” sebut Erfansyah.

“Selain pelaku, petugas juga mengamankan barang bukti  1 bilah parang dan satu potong kayu milik pelaku yang dijadikan alat untuk menganiaya korban”tegas Kapolsek

(tribratanewslhokseumawe/RMD)

Redaksi Tribratanews

Recent Posts

Kapolres Lhokseumawe Hadiri Peletakan Batu Pertama, Dukung Penuh Pembangunan Sekolah Rakyat

LHOKSEUMAWE – Kapolres Lhokseumawe AKBP Dr. Ahzan, S.H., S.I.K., M.S.M., M.H menegaskan dukungannya terhadap pembangunan…

12 jam ago

SPPG Yayasan Kemala Bhayangkari Polres Lhokseumawe Distribusikan Perdana Makan Bergizi Gratis ke Sekolah

LHOKSEUMAWE – Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Yayasan Kemala Bhayangkari Polres Lhokseumawe melaksanakan pendistribusian perdana…

12 jam ago

Polwan Peduli Kemanusiaan Polres Lhokseumawe Salurkan Bantuan dan Trauma Healing di SD Negeri 13 Samudera

ACEH UTARA – Kepedulian dan sentuhan kemanusiaan kembali ditunjukkan oleh Polwan Polres Lhokseumawe melalui program…

12 jam ago

Personel Polres Lhokseumawe Terdampak Banjir Terima Bantuan Alat Rumah Tangga Dari Kapolda Aceh

LHOKSEUMAWE – Sejumlah personil Polres Lhokseumawe menerima bantuan dari Kapolda Aceh Irjen Pol. Drs. Marzuki…

12 jam ago

Kapolres Lhokseumawe Beri Penghargaan kepada Aipda Maulizar, Pertaruhkan Nyawa Selamatkan Warga Terjebak Banjir

LHOKSEUMAWE – Dedikasi dan pengorbanan anggota Polri dalam misi kemanusiaan kembali mendapat apresiasi. Kapolres Lhokseumawe…

20 jam ago

Satlantas Polres Lhokseumawe Salurkan Bantuan Sumur Bor untuk Warga Meunasah Baroh Pascabanjir

ACEH UTARA – Kepedulian Polri terhadap kebutuhan dasar masyarakat pascabencana banjir kembali ditunjukkan oleh Satlantas…

20 jam ago