Sat Lantas

Siswa TK Al-Muslim Belajar Tertib Berlalulintas dan Membuat SIM

LHOKSEUMAWE- Dipandu oleh personil Polantas, Puluhan Siswa TK Al-Muslim kunjungi Polres Lhokseumawe untuk lebih mengenal tentang tugas-tugas Kepolisian dalam memberikan pelayanan masyarakat khususnya tentang peraturan berlalu lintas,”kamis pagi ( 15/03/2018)

Amatan tribrata news Lhokseumawe, siswa tersebut sebelumnya dibawa dengan menggunakan mobil patroli oleh Kanit Dikyasa Aiptu Rizal dengan pengawasan sejumlah dewan guru TK AL-Muslim tersebut ke mapolres Lhokseumawe.

Sampai di Mapolres Lhokseumawe, puluhan siswa TK tersebut diberikan arahan oleh Aiptu Rizal dan selanjutnya sejumlah siswa di pandu untuk mengenalkan ruang SIM dan ruang tahanan Polres Lhokseumawe.

Didalam ruangan SIM terlihat antrian Siswa TK tersebut masuk keruangan pendaftaran SIM serta mengenal proses ujian on-line berbasis komputer yang dipandu petugas SIM Brigadir Rizki, usai belajar proses buat SIM selanjutnya siswa dikenalkan jenis rambu lalu lintas serta melihat ruang tahanan,

“Harapan kita dengan adanya kegiatan ini Insya Allah ke depannya semoga generasi penerus bangsa lebih mengenal peraturan pemerintahan khusunya tentang peraturan berlalu lintas.”ujar Ibu Jasmani salah satu dewan guru TK tersebut

Dengan kegiatan ini Jadi mereka tidak takut sama polisi untuk berteman dan menganggap polisi adalah sahabat anak-anak dan saat dewasa sudah lebih mengenal peraturan lalu lintas.”imbuhnya

Sementara Aiptu M.Rizal menyebutkan, tujuan dari kegiatan ini untuk memberikan motivasi kepada anak-anak kita dari TK Al Muslim panggoi.

“Jadi mereka ke sini kita kasih pembelajaran pembuatan SIM, kemudian pengenalan rambu-rambu lalu lintas, Karena untuk mengenal rambu lalu lintas harus kita lakukan sejak usia dini.” paparnya

Redaksi Tribratanews

Recent Posts

Kapolsek Dewantara Gerakkan Sektor Pertanian untuk Tingkatkan Ketahanan Pangan

Aceh Utara – Dalam upaya mendukung ketahanan pangan nasional, Polsek Dewantra menggencarkan program pemberdayaan sektor…

1 hari ago

Kapolres Lhokseumawe Bersama Muspida Ikuti Video Conference Peluncuran Gugus Tugas Polri untuk Ketahanan Pangan

Lhokseumawe – Kapolres Lhokseumawe AKBP Henki Ismanto, S.I.K., bersama Muspida mengikuti kegiatan video conference peluncuran…

1 hari ago

Polres Lhokseumawe Edukasi Anak Usia Dini Tertib Lalu Lintas Melalui Program “Polisi Sahabat Anak”

LOKSEUMAWE – Kanit Kamsel Satlantas Polres Lhokseumawe Bripka Resky Adhitama Nasution, S.Sos., M.H., bersama sejumlah…

1 hari ago

Polsek Banda Sakti Intensifkan Patroli, Dorong Partisipasi Warga Jaga Keamanan

Lhokseumawe – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), personel Polsek Banda Sakti melaksanakan…

2 hari ago

Patroli Gabungan Polres Lhokseumawe, Upaya Kondusifkan Suasana Pilkada

LHOKSEUMAWE – Dalam rangka menciptakan situasi yang aman dan kondusif menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada)…

2 hari ago

Kapolres Lhokseumawe Pimpin Upacara Pengukuhan Satuan Pamobvit, Momentum Peresmian Kantor Ditandai Pemotongan Pita

Lhokseumawe – Polres Lhokseumawe melaksanakan upacara pengukuhan sekaligus peresmian Kantor Satuan Pengamanan Objek Vital (Pamobvit)…

2 hari ago