Meurah Mulia

Bersinergi, Polisi dan TNI di Meurah Mulia Tanam Padi Bantu Warga Miskin

Tribrata News,Lhokseumawe – Wujud pelayanan kepada masyarakat dapat dilakukan dengan berbagai cara, dengan tujuan agar keberadaan anggota Polri dan TNI dapat membawa perasaan tentram dan damai bagi masyarakatnya.

Hal ini tercermin dalam apa yang dilakukan jajaran Polsek Meurah Mulia bersama Koramil setempat ikut serta menanam padi membantu warga miskin di Desa Nibong Kec Meurah Mulia, selasa (22/01/2019) sore.

Kondisi iklim yang telah memasuki musim tanam, biasanya warga dikawasan Meurah mulia mulai bercocok tanam padi karena beras merupakan bahan makanan pokok warga.

Menanam padi tidak bisa di lakukan seorang diri dan diperlukan banyak tenaga kerja. Tentunya diperlukan juga dana yang tak sedikit untuk membayar upah tenaga kerja, hal ini tentu sangat memberatkan pemilik sawah yang tergolong berpenghasilan rendah.

Melihat kondisi ini jajaran Polsek Meurah Mulia dan Koramil setempat tergerak membantu menanam padi di petak sawah pemilik warga miskin setempat.

Kapolres Lhokseumawe AKBP Ari Lasta Irawan, S.Ik melalui Kapolsek Meurah Mulia IPTU Bustani, SH, MH menyebutkan, pihaknya selalu berupaya membantu meringankan beban masyarakat khususnya warga miskin.

“Bersama TNI kita bersinergi membantu warga miskin menanam padi, semoga kegiatan ini dapat memberi semangat kepada mereka dalam bercocok tanam” terangnya.

Lebih jauh dia menjelaskan, ada tiga petak sawah dibantu, yakni milik Cut badriah (50) berasal dari gampong paya kambuek, Aminah (48) dan Juharin (45) warga gampong Paya bili.

Pemilik sawah megucapkan terima kasih dan mengapresiasinya, karna dengan kehadiran TNI dan Polri sedikit banyak sudah membantu dalam proses tanam padi pada musim tanam tahun ini.

Mereka berharap hal ini dapat kembali dilakukan pada saat musim panen selanjutnya.” Pungkas Kapolsek Meurah Mulia

Redaksi Tribratanews

Recent Posts

Kapolres Lhokseumawe Hadiri Peletakan Batu Pertama, Dukung Penuh Pembangunan Sekolah Rakyat

LHOKSEUMAWE – Kapolres Lhokseumawe AKBP Dr. Ahzan, S.H., S.I.K., M.S.M., M.H menegaskan dukungannya terhadap pembangunan…

15 jam ago

SPPG Yayasan Kemala Bhayangkari Polres Lhokseumawe Distribusikan Perdana Makan Bergizi Gratis ke Sekolah

LHOKSEUMAWE – Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Yayasan Kemala Bhayangkari Polres Lhokseumawe melaksanakan pendistribusian perdana…

15 jam ago

Polwan Peduli Kemanusiaan Polres Lhokseumawe Salurkan Bantuan dan Trauma Healing di SD Negeri 13 Samudera

ACEH UTARA – Kepedulian dan sentuhan kemanusiaan kembali ditunjukkan oleh Polwan Polres Lhokseumawe melalui program…

15 jam ago

Personel Polres Lhokseumawe Terdampak Banjir Terima Bantuan Alat Rumah Tangga Dari Kapolda Aceh

LHOKSEUMAWE – Sejumlah personil Polres Lhokseumawe menerima bantuan dari Kapolda Aceh Irjen Pol. Drs. Marzuki…

15 jam ago

Kapolres Lhokseumawe Beri Penghargaan kepada Aipda Maulizar, Pertaruhkan Nyawa Selamatkan Warga Terjebak Banjir

LHOKSEUMAWE – Dedikasi dan pengorbanan anggota Polri dalam misi kemanusiaan kembali mendapat apresiasi. Kapolres Lhokseumawe…

23 jam ago

Satlantas Polres Lhokseumawe Salurkan Bantuan Sumur Bor untuk Warga Meunasah Baroh Pascabanjir

ACEH UTARA – Kepedulian Polri terhadap kebutuhan dasar masyarakat pascabencana banjir kembali ditunjukkan oleh Satlantas…

23 jam ago