LHOKSEUMAWE- Bantu ketersediaan stok darah, personel polisi dari jajaran Satuan Reserse dan Kriminal (Satreskrim) Polres Lhokseumawe melakukan donor darah di Palang Merah Indonesia (PMI), Aceh Utara, Rabu (15/4(/2020) pagi.
Kapolres Lhokseumawe, AKBP Ari Lasta Irawan, melalui Kasat Reskrim AKP Indra T Herlambang mengatakan, sebanyak 26 personel Satreskrim Polres Lhokseumawe sudah melakukan donor darah di PMI Aceh Utara.
“Dalam kegiatan donor darah itu berhasil mengumpulkan sebanyak 15 kantong darah,” katanya.
Ia menyebutkan, kegiatan itu dilakukan guna mendukung PMI dalam mengumpulkan darah, karena berdasarkan laporan PMI stok darah semakin menipis.
“Berdasarkan laporan itu, maka jajaran Satreskrim melakukan donor darah untuk membantu PMI dalam mengatasi kekurangan stok di tengah mewabahnya virus corona,” tegas Kasatreskrim Polres Lhokseumawe, AKP Indra T Herlambang.
Aksi donor darah itu juga terkait dengan akan dilaksanakannya kegiatan Operasi Keselamatan Rencong 2020 Polres Lhokseumawe menjelang Ramadhan dan lebaran Idul Fitri 1441 H, pungkasnya.
LHOKSEUMAWE – Kapolres Lhokseumawe AKBP Dr. Ahzan, S.H., S.I.K., M.S.M., M.H menegaskan dukungannya terhadap pembangunan…
LHOKSEUMAWE – Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Yayasan Kemala Bhayangkari Polres Lhokseumawe melaksanakan pendistribusian perdana…
ACEH UTARA – Kepedulian dan sentuhan kemanusiaan kembali ditunjukkan oleh Polwan Polres Lhokseumawe melalui program…
LHOKSEUMAWE – Sejumlah personil Polres Lhokseumawe menerima bantuan dari Kapolda Aceh Irjen Pol. Drs. Marzuki…
LHOKSEUMAWE – Dedikasi dan pengorbanan anggota Polri dalam misi kemanusiaan kembali mendapat apresiasi. Kapolres Lhokseumawe…
ACEH UTARA – Kepedulian Polri terhadap kebutuhan dasar masyarakat pascabencana banjir kembali ditunjukkan oleh Satlantas…