News

Polres Lhokseumawe Berikan Pengobatan Kepada Warga Terdampak Banjir

LHOKSEUMAWE – Polres Lhokseumawe mengerahkan sejumlah tim kesehatan untuk memberikan pengobatan kepada warga terdampak banjir yang mulai terserang penyakit.

Pengobatan dilakukan terhadap ratusan warga di Posko terpadu penanganan bencana Polres Lhokseumawe di Desa Pulo Klat, Kecamatan Samudera, Kabupaten Aceh Utara, Selasa (8/12/2020).

“Alhamdulillah, kegiatan Polisi seperti ini sangat bagus, Polri peduli dan memperhatian masyarakat terdampak banjir yang memerlukan pengobatan medis” ujar Ali warga setempat yang berada di lokasi.

Sementara Kapolres Lhokseumawe
AKBP Eko Hartanto, S.IK, MH melalui kasubag humas Salman Alfarasi, SH, MM mengatakan, Polres Lhokseumawe mengarahkan tiga tim medis dibantu dengan satu dokter untuk memberikan bantuan pengobatan terhadap warga terdampak banjir.

Lanjutnya, kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat yang terdampak banjir, pengobatan ini dilakukan selama tanggap darurat menyesuaikan dengan situasi dan kondisi korban terdampak banjir.

Sambungnya, tindakan medis yang dilakukan seperti tensi darah, konsultasi dokter dan selanjutnya memberikan pengabatan kepada korban yang terserang penyakit yang pada umumnya sakit gatal-gatal, ispa dan diare.

“Kapolres Lhokseumawe berpesan kepada masyarakat, agar tetap jaga kesehatan serta makan obat yang diberikan sesuai dengan yang dianjurkan oleh petugas kesehatan”pungkasnya.

Redaksi Tribratanews

Recent Posts

Kapolres Lhokseumawe Hadiri Peletakan Batu Pertama, Dukung Penuh Pembangunan Sekolah Rakyat

LHOKSEUMAWE – Kapolres Lhokseumawe AKBP Dr. Ahzan, S.H., S.I.K., M.S.M., M.H menegaskan dukungannya terhadap pembangunan…

12 jam ago

SPPG Yayasan Kemala Bhayangkari Polres Lhokseumawe Distribusikan Perdana Makan Bergizi Gratis ke Sekolah

LHOKSEUMAWE – Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Yayasan Kemala Bhayangkari Polres Lhokseumawe melaksanakan pendistribusian perdana…

12 jam ago

Polwan Peduli Kemanusiaan Polres Lhokseumawe Salurkan Bantuan dan Trauma Healing di SD Negeri 13 Samudera

ACEH UTARA – Kepedulian dan sentuhan kemanusiaan kembali ditunjukkan oleh Polwan Polres Lhokseumawe melalui program…

12 jam ago

Personel Polres Lhokseumawe Terdampak Banjir Terima Bantuan Alat Rumah Tangga Dari Kapolda Aceh

LHOKSEUMAWE – Sejumlah personil Polres Lhokseumawe menerima bantuan dari Kapolda Aceh Irjen Pol. Drs. Marzuki…

12 jam ago

Kapolres Lhokseumawe Beri Penghargaan kepada Aipda Maulizar, Pertaruhkan Nyawa Selamatkan Warga Terjebak Banjir

LHOKSEUMAWE – Dedikasi dan pengorbanan anggota Polri dalam misi kemanusiaan kembali mendapat apresiasi. Kapolres Lhokseumawe…

20 jam ago

Satlantas Polres Lhokseumawe Salurkan Bantuan Sumur Bor untuk Warga Meunasah Baroh Pascabanjir

ACEH UTARA – Kepedulian Polri terhadap kebutuhan dasar masyarakat pascabencana banjir kembali ditunjukkan oleh Satlantas…

20 jam ago