LHOKSEUMAWE – Polsek Syamtalira Bayu, Polres Lhokseumawe melaksanakan kegiatan saweu Keude kupi, Senin (25/1/2021). Dalam giat itu, personil mengharapkan masyarakat ikut menjaga keamanan lingkungan.
Kegiatan saweu keude kupi di Desa Beunot tersebut juga dihadiri Kapolsek Sy. bayu IPTU LILISMA SURYANI, SH beserta anggota, Kepala Desa Punti, Kanit Binmas Sy. Bayu Aiptu T.Saiful Bahri dan juga para tokoh masyarakat.
“Menjaga keamanan lingkungan itu dengan mengaktifkan kembali Siskamling di lingkungan masing-masing,” ujar Kapolres Lhokseumawe AKBP Eko Hartanto SIK MH melalui Kapolsek Syamtalira Bayu, Iptu Lilisma Suryani, SH.
Kapolsek menambahkan, selain merajut silaturahmi antar warga dengan Kepolisan, personil juga memberikan penyuluhan tentang pentingnya bersiskamling kepada masyarakat.
“Saya mengimbau masyarakat di wilayah hukum Polsek Syamtalira Bayu supaya menggiatkan siskamling. Tujuannya, agar keamanan lingkungan tetap terkontrol serta mengantisipasi gangguan pencurian dan tindak kriminal lainnya’,” pungkasnya.
LHOKSEUMAWE – Kapolres Lhokseumawe AKBP Dr. Ahzan, S.H., S.I.K., M.S.M., M.H menegaskan dukungannya terhadap pembangunan…
LHOKSEUMAWE – Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Yayasan Kemala Bhayangkari Polres Lhokseumawe melaksanakan pendistribusian perdana…
ACEH UTARA – Kepedulian dan sentuhan kemanusiaan kembali ditunjukkan oleh Polwan Polres Lhokseumawe melalui program…
LHOKSEUMAWE – Sejumlah personil Polres Lhokseumawe menerima bantuan dari Kapolda Aceh Irjen Pol. Drs. Marzuki…
LHOKSEUMAWE – Dedikasi dan pengorbanan anggota Polri dalam misi kemanusiaan kembali mendapat apresiasi. Kapolres Lhokseumawe…
ACEH UTARA – Kepedulian Polri terhadap kebutuhan dasar masyarakat pascabencana banjir kembali ditunjukkan oleh Satlantas…