Categories: News

Hari Pers Nasional, Polres Lhokseumawe Sambangi Sekretariat PWI Aceh Utara – Lhokseumawe

LHOKSEUMAWE – Polres Lhokseumawe menyambangi kantor sekretariat Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Aceh Utara – Lhokseumawe di Desa Mon Geudong, Kecamatan Banda Sakti, Kota Lhokseumawe, kunjungan tersebut dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional (HPN) dan HUT organisasi PWI ke 75, Selasa (9/2/2021).

Kapolres Lhokseumawe AKBP Eko Hartanto SIK MH yang diwakili oleh Kabag Sumda, Kompol Budiman mengatakan, Polres Lhokseumawe mengucapkan selamat HUT PWI ke 75 dan HPN, semoga ke depan insan pers lebih gigih dan sinergitas antara Polri dengan rekan media terus terjalin dengan baik.

“Sinergitas antara Polri dengan PWI sangat luar biasa dalam mengangkat citra-citra Polri dan semua kegiatan apapun yang selalu hadir dalam kondisi apapun. Karenanya, kami mengucapkan terima kasih. Semoga lebih jaya ke depan,” ujarnya.

Sementara itu, Sekertaris PWI Aceh Utara – Lhokseumawe, Yuswardi Mustafa mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang tak terhingga kepada jajaran Polres Lhokseumawe yang telah meluangkan waktu menemani pengurus dan anggota PWI dalam merayakan Miladnya ke 75.

“Kami dari PWI akan selalu hadir memberitakan setiap even di Polres Lhokseumawe, silaturrahmi tetap kita jaga, saling support dan saling mendukung antara PWI dan Polres Lhokseumawe, terus bersinergi serta saling berkoordinasi dalam hal apapun,” pungkasnya.

Acara tersebut juga disertai dengan pemotongan kue dari Kapolres Lhokseumawe yang dihiasi logo organisasi tertua di Indonesia tersebut dan bertuliskan Selamat Ulang Tahun PWI ke 75 disaksikan oleh pengurus PWI dan Polres Lhokseumawe.

Redaksi Tribratanews

Recent Posts

Kapolres Lhokseumawe Hadiri Peletakan Batu Pertama, Dukung Penuh Pembangunan Sekolah Rakyat

LHOKSEUMAWE – Kapolres Lhokseumawe AKBP Dr. Ahzan, S.H., S.I.K., M.S.M., M.H menegaskan dukungannya terhadap pembangunan…

17 jam ago

SPPG Yayasan Kemala Bhayangkari Polres Lhokseumawe Distribusikan Perdana Makan Bergizi Gratis ke Sekolah

LHOKSEUMAWE – Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Yayasan Kemala Bhayangkari Polres Lhokseumawe melaksanakan pendistribusian perdana…

17 jam ago

Polwan Peduli Kemanusiaan Polres Lhokseumawe Salurkan Bantuan dan Trauma Healing di SD Negeri 13 Samudera

ACEH UTARA – Kepedulian dan sentuhan kemanusiaan kembali ditunjukkan oleh Polwan Polres Lhokseumawe melalui program…

17 jam ago

Personel Polres Lhokseumawe Terdampak Banjir Terima Bantuan Alat Rumah Tangga Dari Kapolda Aceh

LHOKSEUMAWE – Sejumlah personil Polres Lhokseumawe menerima bantuan dari Kapolda Aceh Irjen Pol. Drs. Marzuki…

17 jam ago

Kapolres Lhokseumawe Beri Penghargaan kepada Aipda Maulizar, Pertaruhkan Nyawa Selamatkan Warga Terjebak Banjir

LHOKSEUMAWE – Dedikasi dan pengorbanan anggota Polri dalam misi kemanusiaan kembali mendapat apresiasi. Kapolres Lhokseumawe…

1 hari ago

Satlantas Polres Lhokseumawe Salurkan Bantuan Sumur Bor untuk Warga Meunasah Baroh Pascabanjir

ACEH UTARA – Kepedulian Polri terhadap kebutuhan dasar masyarakat pascabencana banjir kembali ditunjukkan oleh Satlantas…

1 hari ago