Categories: News

Kunjungi Gampong Tangguh Suka Damai di Geureudong Pase, Ini Pesan Wakapolres Lhokseumawe

LHOKSEUMAWE – Wakapolres Lhokseumawe Kompol Raja Gunawan bersama Tim penilai Gampong tangguh melakukan supervisi di gampong tangguh Suka Damai Kec. Geureudong Pase, Kab. Aceh Utara, wilayah hukum Polres Lhokseumawe, kamis (18/02/2021) sore.

Kunjungan tersebut juga dihadiri Kasat Binmas AKP Fazli, KBO Binmas IPDA Supianto, Kasubagg Pers AKP Rusli serta sejumlah Brigadir staf polres Lhokseumawe.

Dalam kunjungan tersebut Kompol Raja Gunawan memantau  langsung fasilitas Protokol Kesehatan gampong tangguh seperti posko masuk gampomg, tempat cuci serta fasilitas lainnya yang dapat mencegah penyebaran virus covid-19 di lingkungan gampong setempat.

“Mari sama-sama kita tingkatkan kepatuhan terhadap protokol kesehatan covid-19 dengan disiplin menerapkan 3 M yaitu menggunakan masker, menjaga jarak serta mencuci tangan guna mencegah penyebaran virus covid-19” ujar Kompol Raja Gunawan dihadapan Kapolsek, Bhabinsa serta aparat gampong dan petugas kesehatan setempat.

Selain itu, Mantan Kabag Ops Aceh timur tersebut berpesan agar Gampong Suka damai  tangguh dalam ketahanan pangan dengan bercocok tamam palawija seperti jagung dan sebagainya serta ketahanan pangan dalam bidang peternakan seperti ternak ayam pedaging seperti yang dilakukan oleh gampung Seumirah Nisam antara.

Redaksi Tribratanews

Recent Posts

Kapolsek Dewantara Gerakkan Sektor Pertanian untuk Tingkatkan Ketahanan Pangan

Aceh Utara – Dalam upaya mendukung ketahanan pangan nasional, Polsek Dewantra menggencarkan program pemberdayaan sektor…

2 hari ago

Kapolres Lhokseumawe Bersama Muspida Ikuti Video Conference Peluncuran Gugus Tugas Polri untuk Ketahanan Pangan

Lhokseumawe – Kapolres Lhokseumawe AKBP Henki Ismanto, S.I.K., bersama Muspida mengikuti kegiatan video conference peluncuran…

2 hari ago

Polres Lhokseumawe Edukasi Anak Usia Dini Tertib Lalu Lintas Melalui Program “Polisi Sahabat Anak”

LOKSEUMAWE – Kanit Kamsel Satlantas Polres Lhokseumawe Bripka Resky Adhitama Nasution, S.Sos., M.H., bersama sejumlah…

2 hari ago

Polsek Banda Sakti Intensifkan Patroli, Dorong Partisipasi Warga Jaga Keamanan

Lhokseumawe – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), personel Polsek Banda Sakti melaksanakan…

3 hari ago

Patroli Gabungan Polres Lhokseumawe, Upaya Kondusifkan Suasana Pilkada

LHOKSEUMAWE – Dalam rangka menciptakan situasi yang aman dan kondusif menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada)…

3 hari ago

Kapolres Lhokseumawe Pimpin Upacara Pengukuhan Satuan Pamobvit, Momentum Peresmian Kantor Ditandai Pemotongan Pita

Lhokseumawe – Polres Lhokseumawe melaksanakan upacara pengukuhan sekaligus peresmian Kantor Satuan Pengamanan Objek Vital (Pamobvit)…

3 hari ago