LHOKSEUMAWE – Kapolres Lhokseumawe AKBP Eko Hartanto, S.I.K, M.H diwaliki Wakapolres Lhokseumawe Kompol Raja Gunawan bersama Tim penilai Gampong tangguh melakukan supervisi di gampong tangguh Desa Blang Ara Kec. Kuta Makmur, Kab. aceh Utara, Selasa (16/02/2021) pukul rd15.00 Wib.
Kunjungan tersebut juha dihadiri Kasat Binmas AKP Fazli, KBO Binmas IPDA Supianto, Kasubagg Pers AKP Rusli, Kasubag Humas Salman Alfarasi serta sejumlah Brigadir staf polres Lhokseumawe.
Wakapolres Lhokseumawe Kompol Raja Gunawan dalam sambutannya menyebutkan, kegiatan ini adalah supervisi ke tujuh dalam rangka melakukan pengecekan kesiapsiagaan Gampong tangguh di Gampong Blang Ara.
“Berikan pemahaman dan sosialisasi kepada masyarakat terhadap penyakit wabah virus covid-19 guna mencegah penyebaran virus covid-19. Ada dua hal yang perlu di perhatikan, yaitu fokus terhadap pencegahan wabah penyakit covid-19 dan ketahanan pangan gampong dengan meningkatkan stok pangan seperti padi, jagung dan sebagainya”ungkapnya.
Lanjutnya, dalam mencegah penyebaran Virus Covid-19 yang pertama yang diperlukan adalah adanya posko covid-19 yang akan mencacat warga yang baru datang dari luar daerah untuk mendeteksi dan mencegah penyebaran covid-19.
LHOKSEUMAWE – Kapolres Lhokseumawe AKBP Dr. Ahzan, S.H., S.I.K., M.S.M., M.H menegaskan dukungannya terhadap pembangunan…
LHOKSEUMAWE – Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Yayasan Kemala Bhayangkari Polres Lhokseumawe melaksanakan pendistribusian perdana…
ACEH UTARA – Kepedulian dan sentuhan kemanusiaan kembali ditunjukkan oleh Polwan Polres Lhokseumawe melalui program…
LHOKSEUMAWE – Sejumlah personil Polres Lhokseumawe menerima bantuan dari Kapolda Aceh Irjen Pol. Drs. Marzuki…
LHOKSEUMAWE – Dedikasi dan pengorbanan anggota Polri dalam misi kemanusiaan kembali mendapat apresiasi. Kapolres Lhokseumawe…
ACEH UTARA – Kepedulian Polri terhadap kebutuhan dasar masyarakat pascabencana banjir kembali ditunjukkan oleh Satlantas…