Banda Aceh – Dalam rangka Operasi Keselamatan Seulawah Tahun 2021, Direktorat Lalulintas (Ditlantas) Polda Aceh, Rabu (14/04/2021) membagikan sembako kepada para pedagang kurang mampu di Pasar Peunayong, Kota Banda Aceh.
Dirlantas Polda Aceh melalui Kabid Humas Polda Aceh Kombes Pol Winardy, S. H., S. I. K., M. Si mengatakan, pembagian sembako tersebut dilaksanakan sesuai dengan operasi keselamatan yang sedang digelar Polda Aceh.
Selain itu lanjut Winardy, pembagian sembako tersebut juga mengingat masih adanya masyarakat tak terkecuali pedagang yang terdampak Covid-19.
“Pembagian sembako ini untuk membantu masyarakat yang terdampak Corona, apalagi dalam bulan Ramadan ini, pasti banyak kebutuhan,” sebut Winardy dalam keterangan tertulisnya, Rabu (14/4).
Adapun tujuan pembagian sembako tersebut tambahnya, untuk mewujudkan rasa tolong menolong dan rasa peduli kepada warga masyarakat yang membutuhkan di dalam bulan suci Ramadan 1442 H.
“Semoga apa yang Ditlantas bagikan hari ini bermanfaat dan dapat membantu meringankan beban kebutuhan masyarakat di dalam bulan Ramadan,” pungkas Winardy.
LHOKSEUMAWE – Kapolres Lhokseumawe AKBP Dr. Ahzan, S.H., S.I.K., M.S.M., M.H menegaskan dukungannya terhadap pembangunan…
LHOKSEUMAWE – Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Yayasan Kemala Bhayangkari Polres Lhokseumawe melaksanakan pendistribusian perdana…
ACEH UTARA – Kepedulian dan sentuhan kemanusiaan kembali ditunjukkan oleh Polwan Polres Lhokseumawe melalui program…
LHOKSEUMAWE – Sejumlah personil Polres Lhokseumawe menerima bantuan dari Kapolda Aceh Irjen Pol. Drs. Marzuki…
LHOKSEUMAWE – Dedikasi dan pengorbanan anggota Polri dalam misi kemanusiaan kembali mendapat apresiasi. Kapolres Lhokseumawe…
ACEH UTARA – Kepedulian Polri terhadap kebutuhan dasar masyarakat pascabencana banjir kembali ditunjukkan oleh Satlantas…