LHOKSEUMAWE – Kapolres Lhokseumawe AKBP Eko Hartanto SIK MH kembali mengunjungi ulama kharismatik Aceh, Sabtu (4/9/2021).
Kapolres Lhokseumawe AKBP Eko Hartanto SIK MH melalui Kasubag Humas Salman Alfarisi SH MH mengatakan, ulama kharismatik yang dikunjungi Kapolres Lhokseumawe yaitu Tgk H Muhammad Amin atau yang lebih dikenal dengan Abu Tumin dan Abon Arongan Samalanga.
“Kunjungan ini selain untuk bersilaturahmi, juga untuk meminta doa dan petuah dari abu – abu kita. Sehingga, mendapat keberkahan dari Allah SWT dalam menjalankan tugas pemeliharaan Kamtibmas dan upaya pencegahan penyebaran COVID-19,” ujarnya.
Harapannya, kata Kasubag Humas, dengan sinergitas antara Kepolisian dengan pemuka agama tersebut bermanfaat dalam mengedukasi masyarakat sehingga membantu tugas Kepolisian.
Selain itu, AKBP Eko Hartanto juga menyambut kedatangan seorang ulama kharismatik Aceh, Tgk H Usman Ali atau Abu Kuta Krueng di Mapolres Lhokseumawe, keduanya terlihat berbincang akrab sambil menikmati udara pagi di halaman Mapolres Lhokseumawe.
LHOKSEUMAWE – Kapolres Lhokseumawe AKBP Dr. Ahzan, S.H., S.I.K., M.S.M., M.H menegaskan dukungannya terhadap pembangunan…
LHOKSEUMAWE – Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Yayasan Kemala Bhayangkari Polres Lhokseumawe melaksanakan pendistribusian perdana…
ACEH UTARA – Kepedulian dan sentuhan kemanusiaan kembali ditunjukkan oleh Polwan Polres Lhokseumawe melalui program…
LHOKSEUMAWE – Sejumlah personil Polres Lhokseumawe menerima bantuan dari Kapolda Aceh Irjen Pol. Drs. Marzuki…
LHOKSEUMAWE – Dedikasi dan pengorbanan anggota Polri dalam misi kemanusiaan kembali mendapat apresiasi. Kapolres Lhokseumawe…
ACEH UTARA – Kepedulian Polri terhadap kebutuhan dasar masyarakat pascabencana banjir kembali ditunjukkan oleh Satlantas…