LHOKSEUMAWE – Kapolsek Banda Sakti, Iptu Arifin Ahmad mengapresiasi semangat para siswa SMA Negeri 1 Lhokseumawe yang ikut mendaftar dalam program Vaksinasi Goes To School di sekolah tersebut, Sabtu (23/10/2021).
Kapolres Lhokseumawe AKBP Eko Hartanto SIK MH melalui Kapolsek Banda Sakti, Iptu Arifin Ahmad mengatakan, berkait sosialisasi yang terus dilakukan jajaran Polsek Banda Sakti, Polres Lhokseumawe ke lingkungan sekolah, animo siswa untuk ikut vaksinasi mulai meningkat.
“Kami sangat mengapresiasi semangat siswa ini, terima kasih juga kepada keluarga besar SMA Negeri 1 Lhokseumawe yang telah membantu kami memberikan pemahaman kepada para siswa dan orang tua terkait manfaat vaksinasi,” ujarnya.
Kapolsek juga mengimbau kepada masyarakat umum dan kalangan pelajar yang belum ikut vaksinasi supaya mendaftar di gerai vaksin terdekat serta gerai vaksin yang dibuka di sekolah -sekolah. Dengan demikian, telah ikut mensukseskan program percepatan Vaksinasi Nasional.
“Jangan ragu, karena vaksin itu aman dan halal. Vaksin juga sebagai bentuk ikhtiar kita agar terhindar dari COVID-19,” pinta Iptu Arifin Ahmad.
LHOKSEUMAWE – Kapolres Lhokseumawe AKBP Dr. Ahzan, S.H., S.I.K., M.S.M., M.H menegaskan dukungannya terhadap pembangunan…
LHOKSEUMAWE – Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Yayasan Kemala Bhayangkari Polres Lhokseumawe melaksanakan pendistribusian perdana…
ACEH UTARA – Kepedulian dan sentuhan kemanusiaan kembali ditunjukkan oleh Polwan Polres Lhokseumawe melalui program…
LHOKSEUMAWE – Sejumlah personil Polres Lhokseumawe menerima bantuan dari Kapolda Aceh Irjen Pol. Drs. Marzuki…
LHOKSEUMAWE – Dedikasi dan pengorbanan anggota Polri dalam misi kemanusiaan kembali mendapat apresiasi. Kapolres Lhokseumawe…
ACEH UTARA – Kepedulian Polri terhadap kebutuhan dasar masyarakat pascabencana banjir kembali ditunjukkan oleh Satlantas…