Categories: News

Cegah Kelangkaan Kebutuhan Pokok, Personel Polsek Nisam Pantau Stok Sembako

LHOKSEUMAWE – Personel Polsek Nisam melaksanakan patroli cegah gangguan Kamtibmas dan pengecekan stok sembako di pasar Keude Amplah, Meunasah Meucat, Nisam, Aceh Utara, wilayah hukum Polres Lhokseumawe, rabu (1/5/2024) pagi.

Kapolres Lhokseumawe, AKBP Henki Ismanto melalui Kapolsek Nisam, Ipda Wahyudi mengatakan, kegiatan ini rutin dilaksanakan jajaran Polsek Nisam sebagai upaya mengantisipasi kelangkaan barang kebutuhan pokok masyarakat di pasaran.

“Personel mengecek barang kebutuhan pokok masyarakat, seperti beras, gula pasir, minyak goreng, bawang, sayuran, telur dan sejumlah barang sembako lainnya,” pungkas Kapolsek.

Hasil pantauan personel, tambah Kapolsek, stok sembako di wilayah tersebut masih stabil. Namun, harga sewaktu-waktu dapat berubah sesuai kebutuhan pasar dan besarnya biaya operasional barang.

Selain itu, kata Kapolsek, personel juga mengingatkan para pedagang supaya tidak melakukan penimbunan barang karena dapat merugikan masyarakat.

Redaksi Tribratanews

Recent Posts

Polsek Muara Dua Gelar Patroli dan Pengamanan Shalat Tarawih untuk Ciptakan Situasi Kondusif

Lhokseumawe – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (harkamtibmas) selama bulan suci Ramadan, personel…

24 jam ago

Propam Polres Lhokseumawe Gelar Gaktiblin di Polsek Jajaran, Tekankan Disiplin dan Kepatuhan

Lhokseumawe – Dalam upaya meningkatkan disiplin dan profesionalisme personel, Sie Propam Polres Lhokseumawe melaksanakan kegiatan…

24 jam ago

Polres Lhokseumawe Gelar Patroli ke Lapas Kelas IIB, Pastikan Situasi Tetap Kondusif

Lhokseumawe – Guna menjaga stabilitas keamanan di wilayah hukumnya, Polres Lhokseumawe melalui Satuan Samapta melaksanakan…

24 jam ago

Polsek Sawang Berbagi Takjil, Ramadan Penuh Berkah di Desa Babah Buloh

Aceh Utara – Bulan Ramadan menjadi momentum untuk berbagi dan mempererat silaturahmi. Polsek Sawang, Polres…

1 hari ago

Ramadan Penuh Berkah, Polres Lhokseumawe Bagikan Takjil dan Himbauan Kamtibmas

Lhokseumawe – Bulan Ramadan menjadi momentum berbagi dan meningkatkan kepedulian sosial. Polres Lhokseumawe melalui Sat…

1 hari ago

Polres Lhokseumawe Kawal Distribusi 577 Paket Makan Bergizi Gratis untuk Siswa

Lhokseumawe – Dalam mendukung kelancaran program nasional, Personel Sat Lantas Polres Lhokseumawe melakukan pengawalan pendistribusian…

2 hari ago