Categories: News

Polsek Banda Sakti Tangkap Pengedar Sabu di Jalan Merdeka Barat

LHOKSEUMAWE – Kepolisian Resor Lhokseumawe Sektor Banda Sakti berhasil melakukan penangkapan terhadap IM alias DD (40 thn), seorang pelaku penyalahgunaan narkotika jenis sabu yang di salah satu kios di sekitar Jalan Merdeka Barat, Desa Kuta Blang, Kecamatan Banda Sakti, Kota Lhokseumawe, Jumat (26/7/2024) dini hari.

Kapolres Lhokseumawe AKBP Henki Isamanto, S.I.K melalui Kapolsek Banda Sakti IPTU Zul akbar mengatakan, penangkapan tersebut berawal dari informasi masyarakat terkait adanya aktivitas terkait Narkoba di Lokasi kios tersebut dan selanjutnya Tim Polsek Banda Sakti segera melakukan penggeledahan di kios tersebut.

Dalam penggeledahan tersebut, kata Kapolsek, polisi menemukan tiga paket diduga narkotika jenis sabu dengan berat bruto 1,01 gram yang disembunyikan dalam sebuah kotak rokok. Barang bukti ini ditemukan di kantong celana depan sebelah kiri tersangka. tersangka mengakui bahwa paket sabu tersebut dibeli dari seorang bernama AD yang saat ini masih dilakukan pengejaran.

Pelaku beserta barang bukti kemudian dibawa ke Polsek Banda Sakti untuk menjalani proses penyidikan dan penyelidikan lebih lanjut. tersangka dijerat dengan Pasal 112 Ayat (1) jo Pasal 114 Ayat (1) Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika, dengan ancaman hukuman penjara maksimal 12 tahun, pungkasnya.

Penangkapan ini diharapkan dapat memberikan efek jera bagi para pelaku penyalahgunaan narkotika dan mempertegas komitmen pihak kepolisian dalam memberantas peredaran narkoba di Kota Lhokseumawe. Masyarakat pun diimbau untuk terus bekerja sama dengan pihak kepolisian dengan memberikan informasi terkait aktivitas yang mencurigakan demi menciptakan lingkungan yang bebas dari narkotika.

Redaksi Tribratanews

Recent Posts

Kapolres Lhokseumawe Serahkan Seragam Sekolah untuk Siswa SD di Muara Batu

Aceh Utara – Kapolres Lhokseumawe bersama Forum Pengurangan Risiko Bencana (F-PRB) Aceh dan BPBD Bali…

24 menit ago

Pulihkan Sarana Ibadah Pascabanjir, Kapolres Lhokseumawe Serahkan Tandon dan Mesin Air ke Meunasah Babah Krueng

Aceh Utara – Kapolres Lhokseumawe AKBP Dr. Ahzan, S.H., S.I.K., M.S.M., M.H. menyerahkan bantuan berupa…

32 menit ago

Kapolres Lhokseumawe Serahkan Al-Qur’an dan Sajadah kepada Korban Banjir di Desa Babah Krueng

Aceh Utara – Kepedulian terhadap warga terdampak bencana banjir kembali ditunjukkan Kapolres Lhokseumawe AKBP Dr.…

34 menit ago

Gotong Royong Bersihkan Dayah dan Meunasah Pascabanjir, Kapolres Lhokseumawe Targetkan Siap Digunakan Saat Ramadan

Aceh Utara – Semangat kebersamaan dan kepedulian terpancar dari kegiatan gotong royong pembersihan Dayah Siratul…

35 menit ago

HUT Satpam ke-45, Kapolres Lhokseumawe Serahkan Bansos untuk Satpam Korban Banjir

Lhokseumawe – Suasana haru menyelimuti halaman Mapolres Lhokseumawe, Selasa sore (20/1/2026), saat Kapolres Lhokseumawe AKBP…

39 menit ago

Kapolres Lhokseumawe Gelar Trauma Healing dan Pengobatan Gratis bagi Pengungsi Banjir di Riseh Tunong

Lhokseumawe — Kepedulian terhadap korban banjir terus ditunjukkan Kapolres Lhokseumawe AKBP Dr. Ahzan, S.H., S.I.K.,…

1 hari ago