Lhokseumawe- Kontes mobil klasik dan mobil retro bertajuk “Retro & Classic Modifikasi Kontes” telah usai digelar Minggu malam (27/8/2017) di arena show Community station premium Kota Lhokseumawe
Event yang menyedot perhatian para pecinta mobil retro dan klasik tersebut berlangsung lancar dan meriah, meskipun sempat diguyur hujan.
Dari sekian komunitas mobil antik yang mengikuti kontes, ada salah satu komunitas yang sangat menarik perhatian para pengunjung, ialah komunitas Retro Clasik Aceh (RECEH) yang diantaranya menampilkan Gez Soviet, Mersedes Benz dan Mini Cooper yang dikenal dengan mobil Mr. Been.
Aspek- aspek penilaian dalam even tersebut seperti The king original, The king style, Interior original, Exterior style, Exterior original dan Best fit man
Berbagai mobil Clasic dari Corolla DX pun ikut dipertontonkan diajang tersebut.
Dengan niatan yang begitu besar mereka menurunkan mobil Clasik dengan display yang sangat menarik. akhirnya Mobil Mini Cooper milik AKBP Hendri Budiman yang juga Kapolres Lhokseumawe dari Klub RECEH menyabet Juara The king Champion dan the best exterior orisinil. Selain itu, RECEH juga merebut 4 tropi dari berbagai kategori.
Kompol Ahzan salah satu Pencinta Outomotif dari Klub Receh mengapresiasi ajang tersebut, hal ini bermanfaat bagi pecinta outomotif dan juga merupakan salah satu wadah penyaluran hobi positif.
“ jadi even disiapkan oleh sponsor untuk kalangan pecinta automonif khususnya mobil clasik, dan ini merupakan wadah silaturrahmi bagi orang penggemar mobil-mobil jadul. Semoga even ini bisa terus dilaksanakan oleh pihak penyelenggara agar geliat pecinta automotif di Lhokseumawe berjalan.” Jelasnya
Selain itu, hal ini juga menjadi ajang kampanye bahwa kelengkapan kenderaan, ketetiban berlalu lintas dan keselamatan dijalan sangat penting bagi kita semua dalam rangka mewujudkan kamseltibcar lantas.” Ujar Kompol Ahzan malam ( 27/8/2017)
Sementara pihak panitia dari Jibran Family Aceh mengatakan, acara tersebut untuk menjalin persaudaraan, silaturrahmi dan membangun kecintaan masyarakat didunia outomotif khususnya mobil clasic dan komunitas mobil pada umumnya.
“Penilaian meliputi restorasi yang dilakukan terhadap mobil dalam kontes tersebut di antaranya penilaian eksterior dan interior mobil,” sebut panitia Pelaksana Jibran Family Aceh
(tribratanewslhokseumawe/RMD)
Aceh Utara – Dalam upaya mendukung ketahanan pangan nasional, Polsek Dewantra menggencarkan program pemberdayaan sektor…
Lhokseumawe – Kapolres Lhokseumawe AKBP Henki Ismanto, S.I.K., bersama Muspida mengikuti kegiatan video conference peluncuran…
LOKSEUMAWE – Kanit Kamsel Satlantas Polres Lhokseumawe Bripka Resky Adhitama Nasution, S.Sos., M.H., bersama sejumlah…
Lhokseumawe – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), personel Polsek Banda Sakti melaksanakan…
LHOKSEUMAWE – Dalam rangka menciptakan situasi yang aman dan kondusif menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada)…
Lhokseumawe – Polres Lhokseumawe melaksanakan upacara pengukuhan sekaligus peresmian Kantor Satuan Pengamanan Objek Vital (Pamobvit)…