Bag Sumda

Sebelum Naik Pangkat Anggota Polres Lhokseumawe Ikuti Ujian Bela Diri dan urine

Tribrata News,Lhokseumawe – Polres Lhokseumawe menggelar ujian bela diri Polri bagi anggota yang akan naik pangkat pada Juli 2019 mendatang.
Para personel baik dari polres maupun polsek, melaksanakan ujian bela diri di gedung serba guna Polrws Lhokseumawe, rabu (23/01/2019).

Sebelum pelaksanaan ujian, para peserta terlebih dahulu melakukan pemanasan dan diingatkan kembali gerakan bela diri yang akan diujikan. Selanjutnya para peserta ujian melaksanakan gerakan yang diperintahkan instruktur dan penilai.

Kabag Sumda Polres Lhokseumawe Kompol H.Suharmadi.SE mengatakan bahwa bagi anggota kepolisian sebelum diusulkan untuk kenaikan pangkat, ada sejumlah syarat yang harus dipenuhi. Salah satunya yaitu kemampuan bela diri yang harus dikuasai anggota.

Untuk itu, kita selenggarakan ujian bela diri bagi anggota yang akan naik pangkat. Ada 16 personel yang diusulkan naik pangkat pada Juli mendatang.

Dari jumlah tersebut, 3 personel diusulkan naik pangkat pengabdian dan 13 personel diusulkan kenaikan pangkat reguler atau berkala.

“Mereka yang akan naik pangkat kita tes kemampuan bela dirinya pada hari ini. Ada sejumlah materi yang dinilai diantaranya Teknik Dasar Bela Diri Polri, Teknik Bela Diri Tanpa Alat dan Teknik Bela Diri Menggunakan Alat seperti tongkat dan borgol,” jelas Kabag Sumda.

Kabag Sumda menambahkan, selain ujian bela diripersonel yang akan naik pangkat juga harus mengikuti Tes Kesamaptaan Jasamani (TKJ), melengkapi berkas persyaratan laiinya.

Dengan persyaratan tersebut, diharapkan mampu meningkatkan kompetensi dan kemampuan personel yang naik pangkat.”pungkasnya

Redaksi Tribratanews

Recent Posts

Kapolsek Dewantara Gerakkan Sektor Pertanian untuk Tingkatkan Ketahanan Pangan

Aceh Utara – Dalam upaya mendukung ketahanan pangan nasional, Polsek Dewantra menggencarkan program pemberdayaan sektor…

2 hari ago

Kapolres Lhokseumawe Bersama Muspida Ikuti Video Conference Peluncuran Gugus Tugas Polri untuk Ketahanan Pangan

Lhokseumawe – Kapolres Lhokseumawe AKBP Henki Ismanto, S.I.K., bersama Muspida mengikuti kegiatan video conference peluncuran…

2 hari ago

Polres Lhokseumawe Edukasi Anak Usia Dini Tertib Lalu Lintas Melalui Program “Polisi Sahabat Anak”

LOKSEUMAWE – Kanit Kamsel Satlantas Polres Lhokseumawe Bripka Resky Adhitama Nasution, S.Sos., M.H., bersama sejumlah…

2 hari ago

Polsek Banda Sakti Intensifkan Patroli, Dorong Partisipasi Warga Jaga Keamanan

Lhokseumawe – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), personel Polsek Banda Sakti melaksanakan…

3 hari ago

Patroli Gabungan Polres Lhokseumawe, Upaya Kondusifkan Suasana Pilkada

LHOKSEUMAWE – Dalam rangka menciptakan situasi yang aman dan kondusif menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada)…

3 hari ago

Kapolres Lhokseumawe Pimpin Upacara Pengukuhan Satuan Pamobvit, Momentum Peresmian Kantor Ditandai Pemotongan Pita

Lhokseumawe – Polres Lhokseumawe melaksanakan upacara pengukuhan sekaligus peresmian Kantor Satuan Pengamanan Objek Vital (Pamobvit)…

3 hari ago