Polres

Kunjungi Pos TNI AL Pusong, Kapolda Aceh: Persoalan Sudah Selasai

Tribrata News,Lhokseumawe – Kapolda Aceh Irjen Pol Rio S Djambak meninjau Pos TNI AL Pusong, Kota Lhokseumawe, yang dirusak warga, Kamis (18/4/2019). Kapolda menegaskan persoalan tersebut sudah diselesaikan lewat mediasi usai kejadian pada Rabu malam (17/4/2019).

 

Kapolda Aceh didampingi oleh Danlanal Lhokseumawe Kolonel Laut (P) M Sjamsul Rizal, Kapolres Lhokseumawe AKBP Ari Lasta Irawan dan juga Dandim 0103 Aceh Utara Letkol Inf Agung Sukoco serta beberapa pejabat Polda Aceh memantau kondisi Pos TNI AL Pusong yang rusak akibat dilempari warga.

“Semalam langsung ditangani dan dilakukan suatu penyelesaian dengan dimediasi oleh Forkopimda setempat, termasuk Lanal Lhokseumawe. Persoalan selesai dan tidak ada persoalan apapun lagi,” ujar Kapolda Aceh Irjen Pol Rio S Djambak.

Kapolda menyebutkan, aksi perusakan Pos TNI AL Pusong terjadi karena kesalahpahaman saja serta dipicu oleh emosi sesaat. Akibatnya, terjadi kejadian yang tidak diinginkan.

“Posnya Lanal ini adalah milik negara. Jika ada persoalan, dapat dibicarakan dengan komandannya. Aceh ini sudah aman jangan dibuat tidak aman,” sebut Kapolda.

Kapolda juga meminta kepada insan pers agar membuat berita yang menyejukkan bahwa tidak ada persoalan apa-apa. Yang terjadi hanya kejadian insidentil dan semuanya dapat diselesaikan dengan baik-baik.

“Saya minta bantuan kepada insan pers dan juga seluruh masyarakat jangan memunculkan suatu berita yang tidak menyejukkan untuk Aceh ini. Kita menjaga Aceh ini aman,” ujar Kapolda.

Kapolda Aceh juga meninjau TPS di sekitar Pos TNI AL, yang sedang melakukan lanjutan penghitungan suara. Sebab, penghitungan suara sempat terhenti akibat peristiwa penyerangan pos TNI AL oleh warga.

Diketahui pada Rabu malam, sekitar pukul 22.30 WIB, warga mengamuk dan merusak pos TNI AL Pusong. Warga melempari pos dengan batu dan kayu hingga kacanya pecah. Warga sempat akan membakar pos, namun api hanya sempat terlihat di depan pos, tidak sampai membakar pos.

Redaksi Tribratanews

Recent Posts

Kapolres Lhokseumawe Hadiri Peletakan Batu Pertama, Dukung Penuh Pembangunan Sekolah Rakyat

LHOKSEUMAWE – Kapolres Lhokseumawe AKBP Dr. Ahzan, S.H., S.I.K., M.S.M., M.H menegaskan dukungannya terhadap pembangunan…

2 hari ago

SPPG Yayasan Kemala Bhayangkari Polres Lhokseumawe Distribusikan Perdana Makan Bergizi Gratis ke Sekolah

LHOKSEUMAWE – Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Yayasan Kemala Bhayangkari Polres Lhokseumawe melaksanakan pendistribusian perdana…

2 hari ago

Polwan Peduli Kemanusiaan Polres Lhokseumawe Salurkan Bantuan dan Trauma Healing di SD Negeri 13 Samudera

ACEH UTARA – Kepedulian dan sentuhan kemanusiaan kembali ditunjukkan oleh Polwan Polres Lhokseumawe melalui program…

2 hari ago

Personel Polres Lhokseumawe Terdampak Banjir Terima Bantuan Alat Rumah Tangga Dari Kapolda Aceh

LHOKSEUMAWE – Sejumlah personil Polres Lhokseumawe menerima bantuan dari Kapolda Aceh Irjen Pol. Drs. Marzuki…

2 hari ago

Kapolres Lhokseumawe Beri Penghargaan kepada Aipda Maulizar, Pertaruhkan Nyawa Selamatkan Warga Terjebak Banjir

LHOKSEUMAWE – Dedikasi dan pengorbanan anggota Polri dalam misi kemanusiaan kembali mendapat apresiasi. Kapolres Lhokseumawe…

2 hari ago

Satlantas Polres Lhokseumawe Salurkan Bantuan Sumur Bor untuk Warga Meunasah Baroh Pascabanjir

ACEH UTARA – Kepedulian Polri terhadap kebutuhan dasar masyarakat pascabencana banjir kembali ditunjukkan oleh Satlantas…

2 hari ago