Polres

26 Personil Polri dan ASN Polres Lhokseumawe Naik Pangkat

 

Tribrata News,Lhokseumawe – Polres Lhokseumawe menggelar upacara kenaikan pangkat terhadap 26 personil Polri dan ASN Polres Lholseumawe di Mapolres Lhokseumawe, Selasa (02/07/2019) pagi.

Personil yang naik pangkat tersebut terdiri dari pangkat Bripka ke Aipda 5 personil, Brigpol ke Bripka 11 personil, Bripda ke Briptu 1 personil, Selain itu ASN terdiri dari penda ke penda TK I 1 personil, pengatur ke pengatur I 1 personil, pengda ke pengda TK I 5 personil, juru ke juru TK I 1 personil.

Kapolres Lhokseumawe AKBP Ari Lasta Irawan, S.Ik dalam amanatnya menyelampaikan ucapan selamat dan rasa bahagia kepada personil dan ASN Polres Lhokseumawe yang dilantik untuk dinaikkan pangkatnya setingkat lebih tinggi dan melaksanakan tugas secara baik dan benar sehingga terciptanya Polri yang promoter dalam melaksanakan tugas.

Kapolres menyebutkan, kenaikan pangkat merupakan wujud nyata pengakuan dan penghargaan yang diberikan oleh negara kepada personil atas prestasi dedikasi dan kualitas pengabdian yang telah ditunjukkan selama mengemban tugas.

“Saya perlu mengingatkan agar kenaikan pangkat iNI disyukuri dengan hati yang tulus sebagai sebuah anugerah sekaligus disikapi sebagai sebuah tantangan yang menuntut semakin meningkatnya kedewasaan dalam berpikir bersikap dan berbuat sesuai dengan tugas dan wewenang yang dipercaya di pundak masing-masing,” jelasnya

Ia menambahkan, kepada para personil yang mendapatkan promosi kenaikan pangkat dan golongan hendaknya memahami bahwa dibalik penghargaan Ini mengandung konsekuensi dan kewajiban untuk menjaga memelihara serta menjunjung tinggi kehormatan yang diberikan dengan senantiasa mengimplementasikan baik dalam pelaksanaan tugas sesuai fungsi dan kewenangan nya maupun dalam kehidupan sehari-hari di lingkungan masyarakat dan keluarga.

“Saya harapkan moment kenaikan pangkat yang diberikan kepada personil bisa benar-benar membawa perubahan baik sikap etika dan tanggung jawab terhadap tugasnya dan dijadikan sumber motivasi serta inspirasi untuk memantapkan moralitas dan etika profesi sehingga tidak mudah tergoyahkan oleh hal-hal yang dapat merugikan persatuan dan citra diri sendiri serta terus berupaya untuk meningkatkan profesionalisme dalam pelaksanaan tugas,” imbuh Kapolres

Terakhir Kapolres berharap kepada seluruh personil sekalian agar melaksanakan tugas Mulia ke depan dengan penuh keikhlasan dan rasa tanggung jawab bekerjalah secara profesional dengan tetap memperhatikan kewaspadaan dan kesiapsiagaan

Redaksi Tribratanews

Recent Posts

Kapolres Lhokseumawe Hadiri Peletakan Batu Pertama, Dukung Penuh Pembangunan Sekolah Rakyat

LHOKSEUMAWE – Kapolres Lhokseumawe AKBP Dr. Ahzan, S.H., S.I.K., M.S.M., M.H menegaskan dukungannya terhadap pembangunan…

2 hari ago

SPPG Yayasan Kemala Bhayangkari Polres Lhokseumawe Distribusikan Perdana Makan Bergizi Gratis ke Sekolah

LHOKSEUMAWE – Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Yayasan Kemala Bhayangkari Polres Lhokseumawe melaksanakan pendistribusian perdana…

2 hari ago

Polwan Peduli Kemanusiaan Polres Lhokseumawe Salurkan Bantuan dan Trauma Healing di SD Negeri 13 Samudera

ACEH UTARA – Kepedulian dan sentuhan kemanusiaan kembali ditunjukkan oleh Polwan Polres Lhokseumawe melalui program…

2 hari ago

Personel Polres Lhokseumawe Terdampak Banjir Terima Bantuan Alat Rumah Tangga Dari Kapolda Aceh

LHOKSEUMAWE – Sejumlah personil Polres Lhokseumawe menerima bantuan dari Kapolda Aceh Irjen Pol. Drs. Marzuki…

2 hari ago

Kapolres Lhokseumawe Beri Penghargaan kepada Aipda Maulizar, Pertaruhkan Nyawa Selamatkan Warga Terjebak Banjir

LHOKSEUMAWE – Dedikasi dan pengorbanan anggota Polri dalam misi kemanusiaan kembali mendapat apresiasi. Kapolres Lhokseumawe…

2 hari ago

Satlantas Polres Lhokseumawe Salurkan Bantuan Sumur Bor untuk Warga Meunasah Baroh Pascabanjir

ACEH UTARA – Kepedulian Polri terhadap kebutuhan dasar masyarakat pascabencana banjir kembali ditunjukkan oleh Satlantas…

2 hari ago