LHOKSEUMAWE – Kapolres Lhokseumawe AKBP Eko Hartanto SIK MH mengadakan kunjungan silaturahmi ulama kharismatik Aceh di empat lokasi terpisah di Kota Lhokseumawe dan Aceh Utara, kamis (24/9/2020).
Selain mengunjungi tiga pimpinan dayah, Kapolres Lhokseumawe juga bersilaturrahmi dengan Ketua Mahkamah Syariah Lhokseumawe an.Azmir SH. MH di kantor Mahakmah syariah Jl.Medan-B.Aceh Desa Alue Awe Kec.Blang mangat Kota Lhokseumawe.
Kunjungan tersebut dikemas dalam acara ngopi bersama yang berlangsung khidmat, selain itu Kapolres Lhoksemawe juga membagikan bekal bingkisan kepada pimpinan dayah.
Kapolres Lhokseumawe AKBP Eko Hartanto, S.IK, MH melalui Teuku Heri Hermawan SH. S.IK mengatakan, kunjungan tersebut bertujuan mempererat silaturrahmi dengan tokoh agama khususnya para ulama di Kota Lholseumawe dan Aceh Utara.
Tiga ulama di Kota Lhokseumawe dan Aceh utara yang dikunjungi adalah Teungku Zulfadli Al-Wahidi alias Waled Landeng di Lhoksukon, Abu Daud alias Abu Lueng Angen di Langkahan, Tgk.H.Ibnu Sa’dan Abi Sa’dan di Matangkuli.
Lanjutnya, pertemuan tersebut untuk meningkat silaturahmi antara Polri dengan tokoh agama, juga merupakan bentuk kepedulian pihaknya terhadap dunia pendidikan dayah khususnya kepada pimpinan dayah yang berada di Aceh.
Selain memperkuat tali silaturahmi, kunjungan ini bagian dari progran kue surga serta mensosialisasikan protokol kesehatan covid-19 (prokes) khususnya penggunaan masker serta menciptakan polisi yang handal”pungkasnya.
Aceh Utara – Dalam upaya mendukung ketahanan pangan nasional, Polsek Dewantra menggencarkan program pemberdayaan sektor…
Lhokseumawe – Kapolres Lhokseumawe AKBP Henki Ismanto, S.I.K., bersama Muspida mengikuti kegiatan video conference peluncuran…
LOKSEUMAWE – Kanit Kamsel Satlantas Polres Lhokseumawe Bripka Resky Adhitama Nasution, S.Sos., M.H., bersama sejumlah…
Lhokseumawe – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), personel Polsek Banda Sakti melaksanakan…
LHOKSEUMAWE – Dalam rangka menciptakan situasi yang aman dan kondusif menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada)…
Lhokseumawe – Polres Lhokseumawe melaksanakan upacara pengukuhan sekaligus peresmian Kantor Satuan Pengamanan Objek Vital (Pamobvit)…