LHOKSEUMAWE – Ketua Bhayangkari Cabang Lhokseumawe, Ny Lily Eko Hartanto beserta pengurus mengunjungi pengungsi korban banjir di Kecamatan Blang Mangat, Kota Lhokseumawe, Senin (7/12/2020).
Pengurus Bhayangkari Cabang Lhokseumawe ini meninjau langsung kondisi pengungsi di dua titik, yakni di Desa Masjid Punteut dan Desa Ulee Blang Mane. Selain itu, Ny Lily Eko Hartanto juga menyerahkan bantuan kepada korban banjir.
“Kehadiran kita di sini, selain untuk memberikan bantuan berupa paket sembilan bahan pokok (sembako), juga ingin melihat secara langsung kondisi masyarakat yang terdampak banjir. Baik dari segi kesehatan maupun lainnya,” ujar Ny Lily Eko Hartanto.
Kunjungan ini, kata Ny Lily, merupakan bentuk dari kepedulian pengurus Bhayangkari Cabang Lhokseumawe kepada masyarakat yang sedang ditimpa musibah. “Semoga, dengan bantuan yang kami berikan dapat bermanfaat dan bisa mengurangi beban para korban banjir ini,” tandasnya.
Selain Ketua Bhayangkari, hadir pada kegiatan tersebut, Wakil Ketua Bhayangkari Cabang Lhokseumawe, Epi Raja Gunawan Plh Kapolsek Blang Mangat, AKP Ridwan MY, Camat Blang Mangat, Ridha Fahmi, S.STP, MsP, Personil Polres Lhokseumawe dan Personil Polsek Blang Mangat.
Aceh Utara – Dalam upaya mendukung ketahanan pangan nasional, Polsek Dewantra menggencarkan program pemberdayaan sektor…
Lhokseumawe – Kapolres Lhokseumawe AKBP Henki Ismanto, S.I.K., bersama Muspida mengikuti kegiatan video conference peluncuran…
LOKSEUMAWE – Kanit Kamsel Satlantas Polres Lhokseumawe Bripka Resky Adhitama Nasution, S.Sos., M.H., bersama sejumlah…
Lhokseumawe – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), personel Polsek Banda Sakti melaksanakan…
LHOKSEUMAWE – Dalam rangka menciptakan situasi yang aman dan kondusif menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada)…
Lhokseumawe – Polres Lhokseumawe melaksanakan upacara pengukuhan sekaligus peresmian Kantor Satuan Pengamanan Objek Vital (Pamobvit)…