Categories: News

Sharing Tentang Covid-19 dan Vaksinasi, Kapolres Lhokseumawe Temui Abu Lueng Angen

LHOKSEUMAWE – Kapolres Lhokseumawe AKBP Eko Hartanto SIK MH menemui Ulama Kharismatik, Tgk H Muhammad Daud Ahmad atau akrab disapa Abu Lueng Angen di Dayah Darul Huda, Desa Krueng Lingka, Kecamatan Langkahan, Kabupaten Aceh Utara, Senin (18/1/2021).

Kunjungan tersebut merupakan rangkaian silaturahmi membangun hubungan harmonis serta bersinergi antara Kepolisian dengan Ulama. Dalam pertemuan itu, Kapolres juga banyak bercerita terkait perkembangan kondisi Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) di wilayah hukum Polres Lhokseumawe serta meminta petuah dan doa agar lancar dalam melaksanakan tugas.

“Saya banyak mendapat ilmu dan nasehat dari Abu Lueng Angen, terutama masalah pandemi Covid-19 serta vaksinasi yang sangat penting untuk kita sukseskan demi keselamatan bersama. Selain itu, juga ada beberapa pesan yang disampaikan oleh Abu Lueng Angen,” ujarnya.

Pertemuan yang penuh keakraban itu berlangsung di kediaman Abu Lueng Angen di Dayah Darul Huda, tepatnya di ruang pribadi sang pewaris nabi tersebut. Selain itu, pria nomor satu di jajaran Polres Lhokseumawe tersebut juga menyerahkan bingkisan kepada Abu Lueng Angen dan mendoakan agar sehat dalam melaksanakan tugas mulianya dalam memimpin Dayah dan mensyiarkan lampu Islam.

Redaksi Tribratanews

Recent Posts

Kapolres Lhokseumawe Hadiri Peletakan Batu Pertama, Dukung Penuh Pembangunan Sekolah Rakyat

LHOKSEUMAWE – Kapolres Lhokseumawe AKBP Dr. Ahzan, S.H., S.I.K., M.S.M., M.H menegaskan dukungannya terhadap pembangunan…

1 hari ago

SPPG Yayasan Kemala Bhayangkari Polres Lhokseumawe Distribusikan Perdana Makan Bergizi Gratis ke Sekolah

LHOKSEUMAWE – Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Yayasan Kemala Bhayangkari Polres Lhokseumawe melaksanakan pendistribusian perdana…

1 hari ago

Polwan Peduli Kemanusiaan Polres Lhokseumawe Salurkan Bantuan dan Trauma Healing di SD Negeri 13 Samudera

ACEH UTARA – Kepedulian dan sentuhan kemanusiaan kembali ditunjukkan oleh Polwan Polres Lhokseumawe melalui program…

1 hari ago

Personel Polres Lhokseumawe Terdampak Banjir Terima Bantuan Alat Rumah Tangga Dari Kapolda Aceh

LHOKSEUMAWE – Sejumlah personil Polres Lhokseumawe menerima bantuan dari Kapolda Aceh Irjen Pol. Drs. Marzuki…

1 hari ago

Kapolres Lhokseumawe Beri Penghargaan kepada Aipda Maulizar, Pertaruhkan Nyawa Selamatkan Warga Terjebak Banjir

LHOKSEUMAWE – Dedikasi dan pengorbanan anggota Polri dalam misi kemanusiaan kembali mendapat apresiasi. Kapolres Lhokseumawe…

1 hari ago

Satlantas Polres Lhokseumawe Salurkan Bantuan Sumur Bor untuk Warga Meunasah Baroh Pascabanjir

ACEH UTARA – Kepedulian Polri terhadap kebutuhan dasar masyarakat pascabencana banjir kembali ditunjukkan oleh Satlantas…

1 hari ago