LHOKSEUMAWE – Kapolres Lhokseumawe, AKBP Eko Hartanto SIK MH mengunjungi kediaman balita cacat mental di Gampong Keude Aceh, Kecamatan Banda Sakit, Kota Lhokseumawe, Selasa (25/5/2021).
Balita tersebut bernama Muhammad Amar Al Fatih yang berumur dua tahun. Buah hati dari pasangan Sulaiman (30) dan Irawati (28) ini, mengalami cacat mental pasca menjalani operasi.
Selain melihat langsung kondisi balita itu, AKBP Eko Hartanto juga menyerahkan bantuan dari program “kue surga” dan satu unit kursi roda. Diharapkan, bantuan tersebut dapat membantu ekonomi keluarga serta kebutuhan lainnya.
“Ini adalah wujud kepedulian Polri, khususnya Polres Lhokseumawe bagi warga di wilayah hukum Polres Lhokseumawe yang sedang membutuhkan. Mohon diterima, mudah-mudahan bermanfaat,” ujar Kapolres Lhokseumawe.
Pria nomor satu di jajaran Polres Lhokseumawe ini juga mendoakan agar Muhammad Amar Al Fatih diberikan kesembuhan oleh Allah SWT.
Sementara itu, Keuchik Keude Aceh, Hanafiah yang mewakili keluarga mengucapkan terima kasih atas kunjungan dan perhatian yang telah diberikan oleh Kapolres Lhokseumawe kepada keluarga tersebut.
“Bantuan ini sangat dibutuhkan oleh keluarga ini, sebab Sulaiman yang sehari-hari berprofesi sebagai buruh bangunan sangat membutuhkan bantuan guna meringankan beban ekonomi serta biaya berobat untuk sang buah hati. Mudah-mudahan, kebaikan Bapak Kapolres dibalas oleh Allah SWT,” pungkasnya.
LHOKSEUMAWE – Kapolres Lhokseumawe AKBP Dr. Ahzan, S.H., S.I.K., M.S.M., M.H menegaskan dukungannya terhadap pembangunan…
LHOKSEUMAWE – Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Yayasan Kemala Bhayangkari Polres Lhokseumawe melaksanakan pendistribusian perdana…
ACEH UTARA – Kepedulian dan sentuhan kemanusiaan kembali ditunjukkan oleh Polwan Polres Lhokseumawe melalui program…
LHOKSEUMAWE – Sejumlah personil Polres Lhokseumawe menerima bantuan dari Kapolda Aceh Irjen Pol. Drs. Marzuki…
LHOKSEUMAWE – Dedikasi dan pengorbanan anggota Polri dalam misi kemanusiaan kembali mendapat apresiasi. Kapolres Lhokseumawe…
ACEH UTARA – Kepedulian Polri terhadap kebutuhan dasar masyarakat pascabencana banjir kembali ditunjukkan oleh Satlantas…