Categories: News

Cegah Kelangkaan Sembako, Personel Polsek Sawang Sambangi Pedagang

LHOKSEUMAWE – Personel Polsek Sawang kembali mendatangi sejumlah pedagang kelontong untuk mengecek persediaan sembako di Kecamatan Sawang, Aceh Utara, wilayah hukum Polres Lhokseumawe, Minggu (21/2/2023).

Kapolres Lhokseumawe, AKBP Henki Ismanto SIK melalui Kapolsek Sawang, Iptu Ade Candra SH mengatakan, patroli ke sejumlah pedagang ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan personel. Tujuannya, untuk mencegah kelangkaan sembako dan memastikan persediaan sembilan bahan pokok (sembako) di pasaran tetap stabil.

Lanjutnya, personel menyambagi para pedagang dan menggali informasi terkait persediaan barang kebutuhan pokok. “Personel memantau persediaan sembako di sejumlah pedagang, seperti beras, gula pasir, minyak goreng, bawang serta beberapa kebutuhan pokok masyarakat lainnya,” pungkas Kapolsek.

Dalam monitoring tersebut, kata Kapolsek, personel juga mengimbau para pedagang agar tidak melakukan penimbunan barang kebutuhan pokok. Karena, selain dapat merugikan masyarakat juga dapat dipidana.

Redaksi Tribratanews

Recent Posts

Polsek Kuta Makmur Amankan dan Atur Lalu Lintas di Pasar Takjil Keude Blang Ara

Lhokseumawe – Personel Polsek Kuta Makmur melaksanakan pengamanan dan pengaturan arus lalu lintas di sekitar…

6 jam ago

Polsek Banda Sakti Gelar Patroli di Masjid Saat Shalat Tarawih, Pastikan Situasi Kondusif

Lhokseumawe – Guna memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat selama bulan suci Ramadan 1446 H, personel…

6 jam ago

Sat Lantas Polres Lhokseumawe Kawal Pendistribusian Makan Bergizi Gratis untuk Siswa

Lhokseumawe – Personel Sat Lantas Polres Lhokseumawe melaksanakan pengawalan pendistribusian Makan Bergizi Gratis (MBG) dari…

6 jam ago

Sat Binmas Polres Lhokseumawe Bagikan Takjil Gratis dan Berikan Himbauan Kamtibmas

Lhokseumawe – Bulan suci Ramadan, Sat Binmas Polres Lhokseumawe melaksanakan kegiatan sosial dengan membagikan takjil…

6 jam ago

Patroli Malam, Satsamapta Polres Lhokseumawe Sambangi Lapas Kelas IIB Pastikan Situasi Kondusif

Lhokseumawe – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban, personel Satsamapta Polres Lhokseumawe melaksanakan patroli malam…

6 jam ago

Polsek Syamtalira Bayu Berbagi Berkah Ramadhan, 200 Paket Takjil Dibagikan ke Warga

Aceh Utara – Dalam semangat berbagi di bulan suci Ramadhan 1446 H, Polsek Syamtalira Bayu…

1 hari ago