Tribratanews-tribratanews-reslhokseumawe.aceh.polri.go.id- Kapolres Lhokseumawe AKBP Hendri Budiman, SH, S.Ik, MH di wakili Kapolsek Banda Sakti AKP H. Ramli Ishak tanam Pohon Cegah Global Warming (pemanasan global) di acara Go Green dengan melakukan Penanaman Pohon di jalan Lingkar Desa Ujong Blang Kecamatan Banda Sakti Kota Lhokseumawe.” Selasa ( 15/11/2016) sekira pukul 09.00 WIB
Acara yang bertemakan “menumbuhkan kesadaran akan kerjasama yang sinergis dalam menjajaga kelestarian lingkungan dalam rangka meningkatkan taraf kesejahteraan hidup dan mencapai kinerja unggul PT. PJB UBJOM PLTMG Arun” tersebut General Menejer PT. PLN Wilayah Aceh a.n. Sulaiman Daud, General Menejer PLTMG ARUN a.n. Dodi Budiana, Kepala Dinas Badan Lingkungan Hidup dan Kebersihan (BLHK) Kota Lhokseumawe a.n. Zulkifli, Danramil 16 Banda Sakti a.n. Kapten Said Zahlul Fasya, Danramil Muara Satu a.n. Kapten Roni Mahendra, Kapolsek Banda Sakti a.n. AKP H. Ramli Ishak dan Tamu Undangan lainnya.
General Menejer PLTMG ARUN a.n. Dodi Budiana dalam sambutannya mengajak untuk melakukan menghindari Global Warming dengan cara penghijauan agar Global Warming tidak semakin parah.
Ditambahkan, Penghijauan adalah segala upaya untuk memulihkan, memelihara dan meningkatkan kondisi alam agar dapat terus berproduksi dan berfungsi secara optimal, baik sebagai pengatur tata air atau pelindung lingkungan. Namun masih banyak yang tidak terlalu memperdulikan tentang penghijauan ini. Banyak yang berpikir bahwa penghijauan itu merupakan tugas pemerintah, yang sebenarnya tugas tersebut juga melibatkan masyarakat.
Sementara General Menejer PT. PLN Wilayah Aceh a.n. Sulaiman Daud menyampaikan selain lahan untuk menanam pohon sudah berkurang saat ini, setiap ada lahan kosong selalu dibangun perumahan, bahkan ada juga yang menjadikan lahan kosong itu sebagai tempat pembuangan sampah masyarakat. Betapa tidak pedulinya masyarakat saat ini.
Sambungnya, Bukankah dari mulai bersekolah sudah diajarkan mengenai penghijauan, padahal apabila penghijauan ini banyak dilakukan di setiap tempat, tentu akan banyak manfaatnya di masa yang akan datang.
Sedangkan Kepala Dinas Badan Lingkungan Hidup dan Kebersihan (BLHK) Kota Lhokseumawe a.n. Zulkifli diantaranya yang hadir saat itu menyampaikan cara melakukan penghijauan tidaklah susah, tidak perlu jauh dari tempat tinggal, sebab penghijauan dapat dilakukan mulai dari lingkungan sendiri seperti halaman rumah atau lahan kosong yang ada di sekitar rumah.
Sambunya, penghijauan tidak perlu membeli pohon atau tanaman yang terlalu mahal, bisa dimulai dari menamam biji buah yang hasilnya dapat dinikmati, ataupun tanaman hias yang murah tetapi indah. Mari Kita Lakukan Penghijauan Go Green.
Acara dilanjutkan dengan penyerahan bibit pohon kepada ketua pemuda, Kepala Dinas Lingkungan Hidup serta donor darah. Acara tersebut berakhir pada pukul 12.00 WIB berjalan aman dan lancar.
(Tribratanews/romodhon)