Tribratanews-tribratanews-reslhokseumawe.aceh.polri.go.id-Seorang Remaja asal Bireun di duga tenggelam di bendungan kec. Sawang yang berada di Desa Sawang Kab. Aceh utara.” Senin 2/1/2017
Kapolres Lhokseumawe AKBP Hendri Budiman, SH, S.Ik, MH melalui Kapolsek Sawang IPTU M. Ridwan kepada tribratanews-tribratanews-reslhokseumawe.aceh.polri.go.id menyampaikan, hari ini sekitar pukul 12.30 wib, korban an. Agus setiawan, kelas 2 MAN warga Desa Bugak Kec. Jangka kab. Bireun bersama tujuh orang temannya tiba di bendungan kec. Sawang Kab. Aceh Utara dengan mengendarai empat sepmor. Lalu sekira pukul 13.30 wib korban bersama tiga temannya mandi di bendungan tersebut.
Dilanjutkan, kemudian sekitar pukul 14.00 wib, teman korban yang juga saksi di TKP an. syaril yang juga berasal dari Birien tidak melihat korban lagi, padahal sebelumnya saksi masih melihat korban sedang menyelam dan berenang dan menurutnya korban bisa berenang.”ujarnya
Ditambahkan, hingga saat ini korban masih belum di temukan, saat ini kita TKP untuk mengamankan lokasi dan Tim SAR Aceh Utara sudah kita hubungi untuk melakukan tindakan pencarian dan evakuasi.” Tegas Kapolsek
(TRIBRATANEWS/RMD)