Jumat, 22 November 2024

Kapolda Aceh : Upaya Intimidasi Tidak Terjadi Karna TNI/Polri Sigap Hadapi Situasi

Tribratanews-tribratanews-reslhokseumawe.aceh.polri.go.id – Kapolda Aceh Irjen gelar konfrensi Press usai Road Show ke sejumlah TPS sampai ke pelosok desa memantau situasi kamtibmas di sejumlah tempat pemungutan suara (TPS) di wilayah hukum Polres Lhokseumawe dan Aceh Utara, Aceh dalam rangka pengamanan Pilkada Aceh 2017 pada tahap pencoblosan.

Konfrensi Press yang berlangsung di ruang Media Centre Polres Lhokseumawe Rabu malam 15/2/2017 dihadiri lansung Kapolda Aceh Irjen Pol Rio S Djambak, Danrem 011/Lilawangsa Kolonel Inf Agus Firman Yusmono,S.I.P, Karo Ops Polda Aceh Kombes Pol Drs. Guntur Widodo, M.Si dan Kapolres Lhokseumawe AKBP Hendri Budiman serta puluhan awak media.

Kapolda Aceh Irjen Pol Rio S Djambak saat konfrensi Press menyampaikan bahwa situasi keamanan setelah pencoblosan sampai saat ini masih dalam kondisi aman, lancar dan damai, hal-hal yang menonjol tidak ada. meskipun ada beberapa  TPS yang mencoblos dua hingga lima kali dan semua itu sudah diselesaikan dengan baik,”ujar Kapolda Aceh

Dilanjutkan, dari awal Forkopimda dalam hal ini Gubernur, Panglima, KIP, Panwaslih, Banwaslu dan dari Polda juga turut mengecek hingga malam ini dan kondisinya masih aman dan tidak ada intimidasi.” ungkap Kapolda

“ memang kemarin malam ada sekelompok orang menggunakan kendaraan bermotor  di daerah Kabupaten Bireun, ketika dirazia ditemukan menggunakan senjata tajam dan sudah diamankan.”ungkapnya

Ditambahkan, kerawanan tentu ada, yang namanya kotak suara itu rawan dan harus kita amankan, oleh karena itu kita dibantu oleh Kodam Iskandar Muda, tadi pangdam menyampaikan perintah panglima untuk membantu kepolisian, ini kita senang sekali dibantu pihak TNI.

Sambungnya, mungkin ada upaya untuk mengintimidasi dengan senjata tajam, tapi tidak terjadi karena kesigapan dari  Polres Bireun dan Kodim setempat dan untuk pengamanan pihak kepolisian akan melangsungkan hingga hari pelantikan nanti.

“Tujuan kita ini mengawal dan mengamankan mudah-mudahan Pilkada Aceh ini berjalan dengan aman dan damai  “ya alhamdulillah kita semua ingin Pilkada ini berjalan Aman, semua elemen masyarakat Aceh menginginkan aman, kita hanya memfasilitasi saja,  kalaupun nanti terpilih agar terpilih pemimpin yang amanah yang bermartabat yang bisa membawa Provinsi Aceh bisa maju” jelas Kapolda

Kami mengimbau kepada seluruh pasangan calon dan pendukungnya, kalau nanti merasa menang jangan bereforia dan jangan menyebutkan pemenang siapa. Selain itu dan yang kalah harus sabar karena tujuannya satu, untuk membangun Aceh, jangan ada niat dan upaya membuat rusuh dan melawan hukum,” imbau Irjen Pol Rio S Djambak

(TRIBRATANEWS/RMD)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *