Satu unit rumah berkontruksi kayu terbakar di Gampong Mane Tunong Kec. Muara Batu Kab. Aceh Utara.”Rabu 1/1/2017
Kapolres Lhokseumawe AKBP Hendri Budiman, SH, S.Ik, MH melalui Kapolsek Muara Batu AKP M. Nasir mengatakan, rumah yang terbakar tersebut berkontruksi Kayu luas 4×6 M milik Sdr.Nazariah (30 ) terbakar sekira pukul 10.30 Wib.
“mendapat informasi tersebut kita langsung ke lokasi kejadian untuk mengamankan TKP serta melakukan penyelidikan asal usul api tersebut.” Ungkap Kapolsek
Lanjutnya, sementara menurut keterangan anak Korban an. Mauliza (20) pemilik, ianya tidak mengetahui sebab terjadi kebakaran tersebut walaupun saat kejadian kebakaran berlangsung ianya sedang berada di rumah Nenek halimah (60) yang berdampingan dengan rumahnya.”ujar AKP M. Nasir
(TRIBRATANEWS/RMD)