Tribratanews-tribratanews-reslhokseumawe.aceh.polri.go.id- Gelorakan hidup sehat tanpa Narkoba, Polres Lhokseumawe melalui Kasubsektor Geurudong Pase serahkan bola kepada pemuda di di Lapangan Bola Kaki Gampong Dayah Seuping, Kecamatan Geurudong Pase Kabupaten Aceh Utara.” Rabu Siang (15/3/2017)
Kapolres Lhokseumawe AKBP Hendri Budiman melalui Kabag Ops Kompol Ahzan mengatakan, hal itu merupakan salah tugas polisi dalam pembinaan keamanan dan ketertiban masyarakat, selain itu ini merupakan kepedulian kita pihak kepolisian terhadap olah raga, dengan aktifnya oleh raga kepemudaan diharapkan keamanan dan ketertiban di lingkungan berjalan baik dan pemuda terhindar dari pengaruh narkoba.
Sementara Kasubsekor Geurudong Pase IPDA Tukiman, Dalam sambutanya kepada para pemuda menekankan pentingnya mejaga keamanan dan ketertiban di lingkungannya, tidak cepat terpropokasi dengan isu-isu yang belum jelas kebenarannya pasca Pilkada 2017.
sambungnya, ari kita Gelorakan Hidup Sehat Tanpa Narkoba. “Jauhi Narkoba karena Narkoba dapat merusak mental generasi muda dan melanggar hukum, lakukan kegiatan-kegiatan yang sifatnya positif, yang bermanfaat untuk diri sendiri, keluarga dan Masyarakat.” Imbau IPDA Tukiman
(TRIBRATANEWS/RMD)