Lhokseumawe- POP Polres Lhokseumawe telah menuntaskan laga semifinal turnamen JPFC II dengan kemenangan 2-1. Bertanding di Stadion Tunas Bangsa Kota Lhokseumawe, Rabu sore (15/9/2017), tim besutan Nazar menang melawan PS. KIP Lhokseumawe
POP Polres Lhokseumawe merupakan salah satu juara bertahan di Turnamen JPFC. Dengan merebut gelar juara dan TOP Score di Turnamen JPFC Ke I.
Catatan itulah yang membuat POP Polres yang dimotori Ahzan, Bustani dan Rizal semakin percaya diri tampil melawan tim PS. KIP Lhokseumawe. Itu terbukti ketika POP Polres mampu unggul lebih awal dengan skore 2-0.

Gol pembuka POP Polres dicetak Qafrawi melalui kemelut dimuka gawang yang berhasil dikonversikannya menjadi gol saat laga baru berjalan enam menit
Pada menit 26, Hat-Trick Qafrawi kembali mengubah papan skor setelah sepakannya mengguncang gawang Jowan. Skore bertambah menjadi 2-0.
Taklama kemudian di menit 33, KIP memperkecil kekalahan melalui aksi Nazar. skor menjadi 2-1 dan itu menjadi gol penutup di laga ini.
Dengan demikian, skor 2-1 untuk POP Polres yang dikomandoi AKP Budi Nasuha (C) telah menempatkan satu kaki mereka di final menunggu hasil laga semifinal antara Polres Aceh utara dan PS. Pemkab Aceh Utara.
(tribratanewslhokseumawe)
Tribratanews Polres Lhokseumawe Portal Berita Polres Lhokseumawe