Curah Hujan Tinggi, Polisi Lhokseumawe Pantau Daerah Rawan Banjir dan Longsor

Lhokseumawe- Curah hujan tinggi, Polisi Pantau daerah rawan Banjir, longsor dan kemacetan lalu lintas akibat genangan air di wilayah hukum Polres Lhokseumawe.” Rabu (29/11/2017)

Kapolres Lhokseumawe AKBP Hendri Budiman, SH, S.Ik, MH melalui Kabag Ops Kompol Ahzan, S.Ik, MH mengatakan, saat ini curah hujan cukup tinggi yang tentunya akan berpotensi menyebabkan banjir, longsor dan gangguan lalu lintas dijalan raya.

Pihaknya memerintahkan kepada polsek jajaran untuk memantau dan melaporkan situasi di wilayah hukumnya masing-masing yang daerah rawan banjir, longsor dan potensi kemacetan lalu lintas akibat genangan air.”ungkap Kabag Ops, Rabu (29/11/2017)

” hari ini kita pantau di depan Poltek Lhokseumawe jalan Medan-Banda Aceh sempat macet akibat genangan air hujan, namun begitu dikerahkan personil lantas dan Sabhara ke lokasi macet tersebut langsung bisa diatasi sehingga kembali lancar.”jelas Kompol Ahzan

Kompol Ahzan menambahkan, Untuk bencana banjir dan longsor sampai hari ini alhamdulillah belum ada laporan yang kita terima, pihaknya menghimbau kepada masyarakat agar waspada terhadap bencana banjir dan longsor terutama didaerah rawan bencana” terang Kompol Ahzan

(tribratanewslhokseumawe/RMD)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *