Polres

Polres Lhokseumawe Imbau Masyarakat Waspada Aksi Penipuan Media Online

LHOKSEUMAWE- Kepolisian Resor Lhokseumawe mengimbau masyarakat agar waspada terhadap aksi penipuan melalui media online baik sosial (Medsos) maupun media elektronik yang mulai marak dan meresahkan, dengan dalih penjualan berbagai produk dan merugikan pihak korbannya.

“Kita imbau kepada masyarakat jangan terlalu mudah percaya terlebih kepada orang yang belum kita kenal sama sekali. Apalagi melalui media online. Croscek dulu kebenaranya sebelum melakukan transaksi melalui penawaran harga murah,” ujar Kapolres Lhokseumawe AKBP Hendri Budiman, SH, S.Ik, MH, melalui Kasubag Humas AKP Abdul latif.” senin (22/01/2018).

Dijelaskan pula, setidaknya dalam beberapa waktu belakangan ini sudah ada puluhan kasus yang melaporkan kejadian akibat tertipu dari tawaran penjulan melalui media online tersebut.

“Modus penipuan yang digunakan para pelaku lewat media sosial biasanya dilakukan melalui facebook, online, hipnotis lewat telepon, BBM, bisnis online dan medsos lainnya,” ungkapnya.

Disampaikan, informasi serta data yang diperoleh Polres Lhokseumawe, didapati bahwa rata-rata para pelaku tersebut berasal dari luar daerah. Mudus mereka meminta korbannya untuk mengirimkan sejumlah uang sesuai produk murah yang mereka tawarkan melalui media sosial online saat itu.

“Dihimbau kepada masyarakat jangan mudah percaya, jangan tergiur harga murah, telitilah sebelum membeli dan pastikan untuk transaksi secara aman.” pungkasnya

(tribratanewslhokseumawe/RMD)

Redaksi Tribratanews

Recent Posts

Kapolres Lhokseumawe Hadiri Peletakan Batu Pertama, Dukung Penuh Pembangunan Sekolah Rakyat

LHOKSEUMAWE – Kapolres Lhokseumawe AKBP Dr. Ahzan, S.H., S.I.K., M.S.M., M.H menegaskan dukungannya terhadap pembangunan…

18 jam ago

SPPG Yayasan Kemala Bhayangkari Polres Lhokseumawe Distribusikan Perdana Makan Bergizi Gratis ke Sekolah

LHOKSEUMAWE – Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Yayasan Kemala Bhayangkari Polres Lhokseumawe melaksanakan pendistribusian perdana…

18 jam ago

Polwan Peduli Kemanusiaan Polres Lhokseumawe Salurkan Bantuan dan Trauma Healing di SD Negeri 13 Samudera

ACEH UTARA – Kepedulian dan sentuhan kemanusiaan kembali ditunjukkan oleh Polwan Polres Lhokseumawe melalui program…

18 jam ago

Personel Polres Lhokseumawe Terdampak Banjir Terima Bantuan Alat Rumah Tangga Dari Kapolda Aceh

LHOKSEUMAWE – Sejumlah personil Polres Lhokseumawe menerima bantuan dari Kapolda Aceh Irjen Pol. Drs. Marzuki…

18 jam ago

Kapolres Lhokseumawe Beri Penghargaan kepada Aipda Maulizar, Pertaruhkan Nyawa Selamatkan Warga Terjebak Banjir

LHOKSEUMAWE – Dedikasi dan pengorbanan anggota Polri dalam misi kemanusiaan kembali mendapat apresiasi. Kapolres Lhokseumawe…

1 hari ago

Satlantas Polres Lhokseumawe Salurkan Bantuan Sumur Bor untuk Warga Meunasah Baroh Pascabanjir

ACEH UTARA – Kepedulian Polri terhadap kebutuhan dasar masyarakat pascabencana banjir kembali ditunjukkan oleh Satlantas…

1 hari ago