Tribrata News, Lhokseumawe-
Kapolsek Meurah Mulia bersama anggota Bhabinkamtibmas hadiri acara Kanduri Turun Sawah di Desa Rayeuk Paya Itek Kec. Meurah Mulia Kab. Aceh Utara.”Kamis, 28 Juni 2018, pukul 12.00 Wib.
Kapolres Lhokseumawe AKBP Ari Lasta Irawan, S.Ik melalui Kapolsek Meurah Mulia Iptu Bustani menyebitkan, acara tersebut diawali dengan zikir dan pembacaan doa.
Kemudian acara dilanjutkan dengan makan bersama dengan para aparat gampong, tokoh agama, tokoh masyarakat serta masyarakat gampong Rayeuk Paya Itek.”imbuhnya
“Acara tersebut bertujuan untuk membangun hubungan dan kerjasama yang baik dalam memajukan Gampong Rayeuk Paya Itek.”jelasnya
Dengan acara tersebut diharapkan situasi kamtibmas dapat terpelihara dengan baik, lingkungan gampong aman dan kondusif.”pungkasnya
Tribratanews Polres Lhokseumawe Portal Berita Polres Lhokseumawe