Peduli Budaya Bangsa, Kapolres Lhokseumawe Lepas Seniman Menuju Australia

 

LHOKSEUMAWE – Dua puluh satu orang dari team seniman unimal dan group bink vho band siap tampil di festival indonesia culture yang diselenggarakan di Elizabert Quay Perth City Western Australia pada 25 sampai 27 oktober 2019 ini .

Kapolres Lhokseumawe AKBP Ari Lasta Irawan melepas keberangkatan rombongan di gedung serbaguna Polres Lhokseumawe.

Dalam kesematan tersebut Kapolres berharap agar sesampai di australia selalu menjaga adat dan memelihara budaya Aceh di mata masyarakat asing.

Disamping itu Kapolres juga menyampaikan pesan melalui seniman terkait kondisi keamanan di Aceh khususnya Lhokseumawe sudah benar-benar kondusif sehingga mampu membuka kunjungan wisata kedaerah ini dan mampu menumbuhkan ekonomi di masyarakat.

Para seniman yang berangkat ke negeri kangguru atas undangan KBRI ini nantinya selain tampil pada festival, juga akan mengunjungi beberapa tempat seperti lokasi peternakan dan perkebunan, kampus dan menjalin keakraban dengan pemuda pemudi di australia.

Para seniman ini sempat berlatih selama hampir tiga bulan mempersiapkan diri dengan penampilan tari saman, tarik pukat debus dan kreasi disamping itu juga group bink vo akan tampil dengan sejumlah lagu lagu daerah seperti asai indatu, yugi tapa dodoi.

Salah seorang peserta Muhammad Haikal mengucapkan terimakasih pada Kapolres Lhokseumawe AKBP Ari Lasta irawan yang telah mendukung suksesnya kami dalam mengikuti kegiatan ini.

Haikal juga berharap pada pemerintah setempat agar terus memelihara seni budaya agar kedepan tetap terpelihara” harapnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *