Selasa, 13 Januari 2026

Kapolres Lhokseumawe, AKBP Ari Lasta Irawan bersama Muspida Cek ICS Rohingya, Ini Tujuannya

 

LHOKSEUMAWE – Kapolres Lhokseumawe, AKBP Ari Lasta Irawan bersama unsur Muspida Kota Lhokseumawe dan juga perwakilan Pemerintah Aceh Utara melakukan pengecekan ke Integrad Community Shelter (ICS) Rohingya di Blang Adoe, Kecamatan Kuta Makmur, Aceh Utara, Jumat (27/3/2020)

Bekas penampungan Rohingya tersebut, direncanakan akan menjadi lokasi karantina bagi warga yang baru pulang dari luar negeri dalam upaya antisipasi penyebaran Covid-19.

Kapolres Lhokseumawe AKBP Arj Lasta Irawan, S.Ik melalui Kasubbag Humas Polres Lhokseumawe, Salman Alfarasi, SH, MM menyebutkan, Setelah melihat kesiapan Posko Penggulangan Covid-19 Lhokseumawe dan Kab. aceh Utara rombongan Wali Kota Lhokseumawe, Suaidi Yahya, Ketua Gugus Tugas Penggulangan Covid -19 Lhokseumawe T Adnan, Wakapolres Lhokseumawe Kompol Ahzan, dan lainnya menuju ICS Rohingya.

“Pengecekan ICS ini dalam rangka persiapan penyediaan tempat isolasi bagi warga yang baru pulang dari luar negeri,” pungkasnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *