Polres

Polres Lhokseumawe Gelar Razia Serta Sosialisasikan Penggunaan Masker Cegah Covid-19

LHOKSEUMAWE- Polres Lhokseumawe meningkatkan kegiatan rutin dengan menggelar razia malam di halaman Mapolres Lhokseumawe, sabtu (08/08/2020) malam.

Razia tersebut dipimpin Wakapolres Lhokseumawe Kompol Ahzan, S.IK, SH, MM didampingi Kabag Ops Polres Lhokseumawe Kompol Adi Sofyan, SH, MM serta diikuti sejumlah kasat dan anggota serta diperkuat dua personil Denpom IM/I Lhokseumawe.

Kapolres Lhokseumawe AKBP Eko Hartanto, S,IK, MH melalui Wakapolres Kompol Ahzan,, S.IK, SH, MSM mengatakan razia tersebut merupakan razia rutin dilakukan untuk mengantisipasi gangguan keamanan di wilayah hukum Polres Lhokseumawe

“Razia ini sasarannya kepada pengguna kendaraan roda dua dan empat untuk mengantisipasi kriminalitas dan pengedaran narkoba”. ujar Wakapolres.

Tidak hanya menggelar razia, personil polres Lhokseumawe juga mensosialisasikan pencegahan covid-19 dan membagikan masker kepada pengendara dan penumpang yang tidak memakai masker.

“Kita juga mensosialisasikan peraturan Walikota lhokseumawe yang dikeluarkan pada 3 Agustus 2020 tentang wajib masker, kita juga menghimbau kepada pengguna jalan untuk selalu mematuhi peraturan lalulintas”. Sebutnya

Kompol Ahzan menyebutkan, ada 100 personil yang di turunkan dalam razia gabungan tersebut dan di perkuat dua personil Denpom IM/I Lhokseumawe

Sementara Kasat Lantas Polres Lhokseumawe AKP Radika mengatakan sasaran razia tersebut adalah senpi, sajam, narkoba serta surat dan kelengkapan kenderaan.

“Setiap pengguna roda empat kita lakukan pemeriksaan kelengkapan surat kendaraan, barang bawaan dan yang gerak geriknya mencurigakan kita lakukan penggeledahan badan untuk mengantisipasi “. Ujarnya.

Kasatlantas juga menghimbau masyarakat pengguna jalan agar mematuhi peraturan berlalu lintas, sekligus mensosialisasikan adaptasi kebiasaan baru (AKB) dalam mencegah penyebaran virus covid-19.

Redaksi Tribratanews

Recent Posts

Kapolres Lhokseumawe Hadiri Peletakan Batu Pertama, Dukung Penuh Pembangunan Sekolah Rakyat

LHOKSEUMAWE – Kapolres Lhokseumawe AKBP Dr. Ahzan, S.H., S.I.K., M.S.M., M.H menegaskan dukungannya terhadap pembangunan…

1 hari ago

SPPG Yayasan Kemala Bhayangkari Polres Lhokseumawe Distribusikan Perdana Makan Bergizi Gratis ke Sekolah

LHOKSEUMAWE – Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Yayasan Kemala Bhayangkari Polres Lhokseumawe melaksanakan pendistribusian perdana…

1 hari ago

Polwan Peduli Kemanusiaan Polres Lhokseumawe Salurkan Bantuan dan Trauma Healing di SD Negeri 13 Samudera

ACEH UTARA – Kepedulian dan sentuhan kemanusiaan kembali ditunjukkan oleh Polwan Polres Lhokseumawe melalui program…

1 hari ago

Personel Polres Lhokseumawe Terdampak Banjir Terima Bantuan Alat Rumah Tangga Dari Kapolda Aceh

LHOKSEUMAWE – Sejumlah personil Polres Lhokseumawe menerima bantuan dari Kapolda Aceh Irjen Pol. Drs. Marzuki…

1 hari ago

Kapolres Lhokseumawe Beri Penghargaan kepada Aipda Maulizar, Pertaruhkan Nyawa Selamatkan Warga Terjebak Banjir

LHOKSEUMAWE – Dedikasi dan pengorbanan anggota Polri dalam misi kemanusiaan kembali mendapat apresiasi. Kapolres Lhokseumawe…

1 hari ago

Satlantas Polres Lhokseumawe Salurkan Bantuan Sumur Bor untuk Warga Meunasah Baroh Pascabanjir

ACEH UTARA – Kepedulian Polri terhadap kebutuhan dasar masyarakat pascabencana banjir kembali ditunjukkan oleh Satlantas…

2 hari ago