Selasa, 13 Januari 2026

Bhabinkamtibmas dan Bhabinsa Sosialisasi Protkes di Pasar Punteut

LHOKSEUMAWE – Polsek Blang mangat melalui Bhabinkamtibmas dan Bhabinsa setempat melakukan sosialisasi Protokol Kesehatan (Protkes) guna memutus mata rantai virus covid-19 yang berlangsung di Pasar Keude Punteut, Kec. Blang Mangat, Kota Lhokseumawe, rabu (07/10/2020) pagi.

Tampak di lokasi Ka spkt 3 Polsek Blang Mangat Aiptu Helman ginting,  Bhabhinkamtibmas Polsek Blang Mangat Briptu Azwar serta Babinsa Koramil 22 Serda Simajuntak.

Kapolres Lhokseumawe AKBP Eko Hartanto, S.IK, MH melalui Kapolsek Blang Mangat Ipda Fakhrurrazi mengatakan, petugas Polsek dan Bhabinmas bertugas memberi himbauan kepada masyarakat untuk senantiasa mengikuti protokol kesehatan dengan menggunakan masker.

Selain itu pihaknya juga membagi masker kepada warga yang belum menggunakan Masker.

“Harapannya, masyarakat tetap menggunakan masker dan mentaati protokol kesehatan sehingga dapat meminimalisir penyebaran virus Covid-19”pungkasnya.

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *