LHOKSEUMAWE – Personil Polsek Syamtalira Bayu, Polres Lhokseumawe melakukan pengamanan di lokasi wisata Lancok, Kecamatan Syamtalira Bayu, Aceh Utara, Sabtu (2/1/2021), petugas juga meminta pengunjung untuk mematuhi prokes.
Kapolres Lhokseumawe, AKBP Eko Hartanto, SIk, MH melalui Kapolsek Syamtalira Bayu, Iptu Lilisma Suryani, SH mengatakan, pengamanan tempat wisata tersebut merupakan bagian dari Ops Lilin Seulawah 2020, yang mana saat ini masih memasuki libur Natal 2020 dan Tahun Baru 2021 (Nataru).
“Kehadiran petugas di lokasi ini bertujuan untuk memantau situasi dan kondisi dan mencegah terjadinya hal-hal yang tidak kita inginkan. Intinya, kita memberikan rasa aman dan nyaman kepada para wisatawan ,” pungkasnya.
Selain pengamanan, kata Kapolsek, selain personil Kepolisian, dalam patroli dan pengamanan pantai wisata tersebut juga melibatkan petugas Puskesmas dan unsur TNI. “Kita juga melakukan sosialisasi dan himbauan agar pengunjung mematuhi protokol kesehatan, hal ini mengingat wilayah kita masih dalam masa pandemi Covid-19,” kata Kapolsek.
Tribratanews Polres Lhokseumawe Portal Berita Polres Lhokseumawe