Selasa, 13 Januari 2026

Tim URC Polres Lhokseumawe Datangi Lokasi Korban Tenggelam di Pantai Lancok

LHOKSEUMAWE – Tim URC Polres Lhokseumawe Datangi Lokasi Korban Tenggelam di Pantai Lancok, Kec. Syamtalira bayu, Kab. Aceh Utara, Minggu (31/01/2021).

Kapolres Lhokseumawe AKBP Eko Hartanto, S.I.K, M.H melalui Kasat Polair AKP Abdul Muin mengatakan, kedatangan personil satuan Sabhara bertujuan untuk memberikan pengamanan lokasi dan bantuan SAR bersama intansi terkait.

Korban adalah Mutiara sari (15 Thn) pelajar warga Desa Bukit Dara Baro kec Baktya kab aceh utara yang diduga tenggelam terseret arus laut.

Korban sampai saat ini pukul 12.00 belum ditemukan dan masih dalam pencarian oleh Tim Basarnas Aceh Utara dan Satpol Airud Polres Lhokseumawe yang dibantu bersama masyarakat setempat”pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *