Selasa, 22 April 2025

Sat Sabhara Polres Lhokseumawe Gelar Pelatihan TPTKP

LHOKSEUMAWE – Sat Sabhara Polres Lhokseumawe menggelar pelatihan Tindakan Pertama di Tempat Kejadian Perkara (TPTKP), kegiatan tersebut berlangsung di Aula Rupatama Wicaksana Laghawa Polres Lhokseumawe, Sabtu (24/4/2021).

Kapolres Lhokseumawe AKBP Eko Hartanto SIK MH melalui Kasubag Humas Salman Alfarisi SH MM mengatakan, pelatihan tersebut dipimpin langsung oleh Kasat Sabhara, AKP Tri Andi Dharma, S.Sos, M.Si yang juga sebagai pemateri.

“Selain penyampaian materi terkait TPTKP, dalam kegiatan itu juga dilakukan praktek langsung di lapangan. Tujuannya, para peserta dapat mudah memahami dan mampu mengaplikasikannya saat bertugas di lapangan nantinya,” ujar Salman.

Selain Kasat Sabhara, kegiatan tersebut juga dihadiri KBO Sabhara polres Lhokseumawe, Ipda Husni, Kanit Pam Obvit, Ipda Agussalim, anggota Sat Sabhara dan para Kanit Sabhara Polsek jajaran Polres Lhokseumawe.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *