Jumat, 22 November 2024

Vaksinasi Drive Thru di Polres Lhokseumawe, Ini Tanggapan Pengendara Ojek Online

LHOKSEUMAWE – Ratusan pengguna transportasi publik punggunan sepmor, mobil, ojek online dan becak bermotor antusias mendapatkan layanan Vaksinasi Drive Thru yang berlangsung di Mapolres Lhokseumawe, Sabtu (19/6/2021).

Program tersebut dilaksanakan dalam rangka menyambut hari Bhayangkara ke 75 sebagai bentuk kepedulian kepolisian guna mencegah dan mensukseskan program pemerintah mencegah penyebaran virus covid-19 yang saat ini mewabah.

Rahmad salah seorang Driver ojek online Kooda di Kota Lhokseumawe mengatakan, adanya program Vaksinasi Drive Thru ini dirinya merasa lebih mudah. “Biasanya ribet ngurusnya karena harus antri, tapi dengan adanya layanan ini duduk di honda bisa vaksin. Harapan kami tentunya program ini terus berlanjut,” ujar Rahmad.

“Kami apresiasi program yang dibuat Polres Lhokseumawe ini, Semoga Polri sukses selalu dalam mengayomi masyarakat,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *