LHOKSEUMAWE – Personel Polsek Kuta Makmur memantau desa rawan banjir di Kecamatan Kuta Makmur, Aceh Utara, wilayah hukum Polres Lhokseumawe, Rabu (21/12/2022).
Kapolres Lhokseumawe, AKBP Henki Ismanto, SIK melalui Kapolsek Kuta Makmur, Iptu Slamet Rezeki mengatakan, hasil pantauan personel adapun desa yang terdampak yakni, Desa Bayu dan Dusun Krueng Inong Desa Blang Adoe.
“Hasil pantauan, untuk debit air masih tinggi namun mulai berangsur surut. Sedangkan warga yang mengungsi ke meunasah sebanyak 21 Kepala Keluarga (KK) di Desa Bayu,” ujarnya.
Lanjut Kapolsek, jajaran Polsek Kuta Makmur terus memantau perkembangan situasi di lapangan guna melakukan langkah-langkah penanganan selanjutnya serta terus berkoordinasi dengan pihak terkait.