Jumat, 3 Januari 2025

Patroli Presisi Polres Lhokseumawe Jaga Keamanan Venue PON XXI di Aceh Utara

LHOKSEUMAWE – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Guantibmas) selama berlangsungnya Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut, Satsamapta Polres Lhokseumawe menggelar patroli presisi di venue Paramotor dan Terbang Layang yang berlokasi di Bandara Malikussaleh, Kecamatan Muara Batu, Aceh Utara, Sabtu (07/09/2024) pagi.

 

Kegiatan patroli ini berlangsung mulai pukul 09.00 WIB dengan melibatkan lima personel yang menggunakan kendaraan patroli D-MAX.

 

Kapolres Lhokseumawe AKBP Henki Ismanto, S.I.K melalui Kasat Samapta AKP Marjuli mengatakan, Patroli ini bertujuan memastikan keamanan para atlet serta masyarakat yang hadir di venue PON XXI, serta menciptakan situasi yang kondusif selama ajang olahraga berlangsung di wilayah hukum Polres Lhokseumawe.

 

Selama kegiatan, sebut AKP Marjuli, situasi di lokasi terpantau aman dan kondusif, tanpa adanya kendala berarti. Kehadiran personel kepolisian memberikan rasa aman kepada para atlet dan masyarakat.

 

Dengan adanya patroli ini, diharapkan seluruh rangkaian PON XXI di wilayah Lhokseumawe dapat terlaksana dengan sukses dan tanpa gangguan keamanan, pungkas AKP Marjuli.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *