Kamis, 21 November 2024
Kabagops Polres Lhokseumawe AKP Ahzan, S.Ik, SH, MSM menjelaskan tentang Pola Pengamanan Pilkada di wilayah hukum Polres Lhokseumawe kepada anggota PPK pada acara Bimtek yang diselenggarakan KIP Kota LHokseumawe di ruang Seulanga Hotel Lido Graha, Kamis (28/7/2016). (Humas)

Kabagops Pemateri di Bimtek PPK se-KIP Lhokseumawe

Tribratanews-PolresLhokseumawe.com – Kepala Bagian Operasi Polres Lhokseumawe, AKP Ahzan S.Ik, SH, MSM tampil sebagai pemateri di kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) anggota Panitia Pemilihan Kecematan (PPK) yang diselenggarakan oleh Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kota Lhokseumawe.

Kegiatan yang diikuti oleh 20 anggota PPK se-KIP Kota Lhokseumawe yang dilaksanakan di Ruang Seulanga Hotel Lido Graha selama dua hari sejak tanggal 27 hingga 28 Juli 2016 tersebut, AKP Ahzan yang mewakili Kapolres Lhokseumawe AKBP Hendri Budiman, SH, S.Ik, MH menjelaskan tentang Pola Pengamanan oleh Kepolisian dalam penyelenggaraan pemilihan Gubernur/Wakil Gubernur Aceh dan Walikota/Wakil Walikota Lhokseumawe di wilayah hukum Polres Lhokseumawe.

Selain itu, anggota PPK juga dibekali materi tentang Penegakan hukum dan pelanggaran Pilkada oleh Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Lhokseumawe, Mukhlis, SH, Wawasan Kebangsaan oleh Komandan Kodim (Dandim) 0103/Aceh Utara Letkol Inf Eka Oktavian Wahyu Cahyono, S.IP dan Peran Pemerintah dalam Pilkada yang disampaikan oleh Walikota Lhokseumawe Suaidi Yahya, serta proses penyusunan daftar pemilih dalam penyelenggaran terkait tugas dalam penyelenggaraan pemilihan Gubernur/Wakil Gubernur Aceh dan Walikota/Wakil Walikota Lhokseumawe oleh Komisioner KIP Lhokseumawe. (Humas)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *