Polisi Datangi Lokasi Aliran Gas yang Diduga Bocor dan Terbakar

LHOKSEUMAWE- Polisi mendatangi lokasi aliran gas rumah tangga yang diduga bocor dan terbakar Di Dusun Barat Desa Blang Naleueng Mameh Kecamatan Muara Satu Kota Lokseumawe.” Rabu (21/02/2018) Sekira pukul 09.00 WIB

Kapolres Lhokseumawe AKBP Hendri Budiman, SH, S.Ik, MH melalui Kapolsek Muara Satu AKP Ahmad Yani mengatakan, setelah mendapat informasi tersebut kami langsung mendatangi lokasi kejadian serta menghubungi petugas Damkar dan petugas aliran Gas Elpiji untuk rumah tangga tersebut.

Api dapat dipadamkan setelah 1 unit Damkar milik PT. Pim dan  1 unit Damkar milik PT.PAG  tiba di lokasi dan api pun langsung dapat dipadamkan.”imbuhnya

AKP Ahmad Yani menyebutkan, tidak ada korban jiwa dari kejadian tersebut.

Sebelumnya, masyarakat yang tinggal di seputaran lokasi melihat ada Keluarnya percikan api dari pipa gas  yang di duga akibat adanya Kebocoran pipa gas aliran Rumah tangga tersebut dan selanjtukan melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Muara Satu.” paparnya

(tribratanewslhokseumawe/RMD)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *