Jumat, 22 November 2024

Berbagi Sembako, Polisi Sambangi Nenek Saudah di Usianya 107 Tahun

LHOKSEUMAWE- Polisi Satuan Sabhara Polres Lhokseumawe berbagi sembako kepada kaum dhuafa dan fakir miskin di kawasan Desa Blang Raleu dan Desa Transat Kecamatan Simpang Kramat
Kabupaten Aceh Utara.” Jum’at sore (09/03/2018)

Sembako tersebut diberikan kepada dua orang nenek yang sudah menderita sejumlah penyakit dalam beberapa tahun.

Kapolres Lhokseumawe AKBP Hendri Budiman, SH, S.Ik, MH melalui Kasat Sabhara AKP Fazli menyebutkan, hari ini sembako tersebut diberikan kepada nenek Saudah yang sudah berumur 107 tahun warga lorong II Desa Transat Kecamatan Simpang Kramat Kabupaten Aceh Utara.

“Nenek Saudah yang sudah lanjut usia mengalami lumpuh atau tidak bisa berjalan selama 8 tahun.”ujarnya

Selain itu, sembako tersebut juga diberikan kepada Umiyah binti junedi yang memasuki usia 69 tahun warga lorong kramat Desa Blang Raleu Kecamatan Simpang Kramat Kabupaten Aceh Utara yang menderita rematik dan pembekakan pada lutut sebelah kiri yang di derita selama 2 tahun.”papar AKP Fazli

(tribratanewslhokseumawe/RMD)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *