Tribrata News,Lhokseumawe – Polair Polres Lhokseumawe Bersama DKPP Lhokseumawe melakukan patroli gabungan dengan menggunakan kapal C3-001 dalam perairan wilayah Kota Lhokseumawe, kamis (03/01/2019) pagi.
Patroli gabungan tersebut dipimpin langsung Kasat polair Lhokseumawe
Iptu Saiful Bahri bersama 4 anggotanya serta 5 personil DKPP Kota Lhokseumawe.
Kapolres Lhokseumawe AKBP Ari Lasta Irawan, S.Ik melalui Kasat Polair IPTU Saipul Bahri menyebutkan, patroli tersebut bertujuan untuk memantau kapal-kapal nelayan yang melanggar peraturan zona tangkap serta dengan sasaran penertiban terkait kelengkapan surat-surat atau dokumen kapal.
“Tim patroli gabungan berangkat dari dermaga Pusong Lama, selanjutnya melakukan pemeriksaan dokumen kapal nelayan di sejumlah titik koordinat wilayah hukum perairan Kota Lhokseumawe.”imbuhnya
Ia menambahkan, ada dua kapal yang dilakukan pemeriksaan yakni KM Wali Rajasa dan KM Fortuna dengan hasil pemeriksaan surat dokumennya lengkap.
Sekitar pukul Sekira pukul 13.15 Wib tim kembali dermaga pusong karnq kondisi perairan diwilayah lintas kapal Patroli C3-001 sudah mulai sepi.
Tribratanews Polres Lhokseumawe Portal Berita Polres Lhokseumawe