LHOKSEUMAWE – Personil Sub Sektor Banda Baro, Polres Lhokseumawe memberikan penyuluhan kepada siswa dan dewan guru Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 1 Banda Baro, Sabtu (04/2/2021).
Kapolres Lhokseumawe AKBP Eko Hartanto SIK MH melalui Ka Sub Sektor Banda Baro Ipda Zamzami mengatakan, Ops Yustisi yang juga melibatkan Babinsa Koramil ini dilaksanakan guna meningkatkan pendisiplinan protokol kesehatan covid -19 terhadap siswa di wilayah Hukum Subsektor Banda baro.
“Pada saat pelaksanaan Ops Yustisi, para petugas Bhabinkamtibmas dan Babinsa mendatangi dan memberikan sanksi berupa teguran serta membagikan masker kepada siswa-siswi yang tidak mematuhi protokol kesehatan,” ujarnya.
Diharapkan, dengan kegiatan tersebut nantinya dapat mencegah dan menekan jumlah siswa-siswi yang terpapar covid-19 di wilayah Kecamatan Banda Baro.