May Day, Polres Lhokseumawe Siagakan Ratusan Personil

Lhokseumawe- Peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day, Polres Lhokseumawe menyiagakan sekitar 150 personel untuk antisipasi kamtibmas menjelang dan saat hari May Day di wilayah hukum Polres Lhokseumawe, Aceh.

Kapolres Lhokseumawe AKBP Hendri Budiman melalui Kabag Ops Kompol Ahzan mengatakan, pihaknya menghimbau kepada organisasi buruh, mahasiswa dan organisasi lainnya agar memperingati may day dengan melakukan berbagai aksi sosial kemasyarakatan dari pada menggelar aksi turun ke jalan.” ujar Kompol Ahzan sabtu siang (29/4/2017)

“Kegiatan sosial kemasyarakatan yang dimaksud, seperti donor darah dan aksi sosial lainnya.”ujar Kompol Ahzan

Kabag Ops menambahkan, dalam hal ini pihaknya sudah menyiagakan sekitar 150 personil Polres Lhokseumawe untuk mengantisipasi kamtibmas menjelang May day serta persiapan pengamanan unjuk rasa saat hari may day tanggal 1 Mei 2017 di Wilayah hukum Polres Lhokseumawe.” tegas Kompol Ahzan

(tribratanewslhokseumawe.com)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *