Tribrata News- Mengisi waktu akhir pekan. Sejumlah anggota comunity gowes Polres Lhokseumawe yang tergabung dalam Bhayangkara Gowes Club (BGL) mengikuti event Lhokseumawe Gowes Adventure (LOGAN) menjajal alam bebas melintasi perkebunan, hutan dan perkampungan warga di kawasan Kuta Makmur Kab. Aceh Utara, Minggu (25/11/2018) pukul 08.00 Wib.
Adapun start di mulai dari lapangan Air Terjun Blang Kolam Gp Panton rayeuk, selanjutnya melewati Gp. Sido mulyo, Alue Setuy, Bevak, Pante bahagia, Lorong cureh, Grup tiga, Warkop tanjung mulia, Alue sagoe weng, dan finish kembali lagi ke lokasi awal pelepasan.
Start tanda dimulainya acara event Gowes dan pelepasan peserta di buka oleh Kapolres Lhokseumawe diwakili Kabag ops Kompol Ahzan, S.Ik, SH, MSM didampingi Kapolsek Kuta Makmur dan Geuchik Gp. Panton Rayeuk I setempat.
Tampak hadir saat pelepasan event tersebut Kapolres Aceh Utara AKBP Ian Rizkian Milyardin S.Ik, Waka Polres Lhokseumawe Kompol Mughi Prasetyo H, S.Ik, Kabag Ops Polres Lhokseumawe Kompol Ahzan, S.H, S.Ik, MSM, Kabag Ops Polres Aceh Utara AKP Iswahyudi, SH.
Selanjutnya sekira pukul 14.00 Wib, dilakukan pengundian dan pembagian hadiah (doorprize).
“Event tersebut diikuti team Bhayangkara Gowes Lhokseumawe, Team GoPIM, Team Gowes Polres Aceh Utara serta team laiinya yang berjumlah sekitar 569 Orang dari provinsi Aceh dan sumbagut. Event tersebut berjalan aman dan lancar.”ujar Kapolres Lhokseumawe AKBP Ari Lasta Irawan, S.Ik melalui Kapolsek Kuta Makmur IPTU Ibnu Sachdan yang memimpin pengamanan di lokasi event tersebut.
Sementara Ketua harian BGL Aiptu Edi yang juga ikut menjajal lintasan itu menyebutkan, event ini dapat mempererat silaturrahmi Goweser, dan Rute ini menawarkan pemandangan lumayan menarik sekaligus tantangan bagi penyuka jalur tanjakan dan perkampungan.
Medan jalan tanah ada yang naik-turun secara alami, sehingga diperlukan teknik mengayuh agar tidak terpeleset jatuh, Jalur seperti itu memang menarik. Sensasinya tidak terkatakan.”ujar Aiptu Edi