LHOKSEUMAWE – Polres Lhokseumawe menerima 11 siswa Bintara magang SPN Seulawah sebanyak 11 orang, kedatangan siswa tersebut disambut langsung oleh personalia Bagsumda Polres Lhokseumawe yang berlangsung di Halaman Mapolres Lhokseumawe, senin (7/12/2020) pagi.
Kapolres Lhokseumawe AKBP Eko Hartanto, S.IK, MH melalui Kabag Sumda Kompol Budiman menyebutkan, siswa Bintara magang ada 11 dan satu dalam keadaan sakit.
“Pola pembelajaran yang diterapkan adalah pembelajaran jarak jauh melalui Zoom dengan menunjuk 11 mentor yang langsung diawasi oleh Kasiwas, kasubag pers, Kaur Kes dan Kasi Propam dengan koordinator saya sendiri” ujar Kompol Budiman.
Pembelajaran ini dilakukan sesuai dengan protokol kesehatan guna mencegah terpaparnya siswa dari penyebaran virus covid-19 dan berlangsung selama 3 bulan diawasi sesuai dengan peraturan dan ketentuan yang berlaku dalam pendidikan Polri.
Harapannya, dari kepolisian secara umum, kami berupaya mendidik mereka agar menjadi bibit-bibit Polri yang baik untuk mengabdikan kepada bangsa dan Negara.